Tiga Puskesmas di SBT dapat Bantuan Ambulans
BULA, Siwalimanews – Sebanyak tiga puskesmas di Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) mendapatkan bantuan ambulans.
Bantuan itu diserahkan langsung Wakil Bupati Seram Bagian Timur (SBT) M. Idris Rumalutur kepada tiga puskesmas di halaman Aula Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten SBT, Sabtu (12/11).
Tiga puskesmas yang mendapatkan bantuan ambulans di saat Hari Kesehatan Nasional (HKN) yaitu, Puskesmas Amarsekaru, Waru dan Puskesmas Ukarsengan.
Penyerahan tiga ambulans oleh Wakil Bupati SBT didampingi oleh Sekda Djafar Kwairumaratu, Wakapolres Kompol. M. Musaat dan Plt Kepala Dinas Kesehatan Samun Rumakabis serta seluruh pegawai Dinas Kesehatan SBT.
Ketiga Kepala Puskesmas juga turut hadir untuk menerima bantuan ambulans yang di berikan oleh Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Kesehatan SBT.
Baca Juga: Bentrok Antar Desa Kembali Pecah di MalraSementara itu, pelaksanaan Hari Kesehatan Nasional yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan SBT ini diwarnai dengan jalan santai, pemotongan kue hari lahir Kesehatan Nasional dan doorprize berupa TV dan Kulkas.
Wakil Bupati SBT dalam sambutan singkatnya berharap, agar bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten SBT melalui Dinas Kesehatan SBT dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya.
“Semoga dapat diperuntukan dengan mestinya, dan bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten SBT melalui dinas teknis ini dapat membantu masyarakat SBT,” harapnya.
Sementara itu, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan SBT, Samun Rumakabis mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan saat ini adalah perayaan Hari Kesehatan Nasional yang diselenggarakan serentak oleh Dinas Kesehatan di Indonesia.
Seluruh pegawai Dinas Kesehatan wajib meramaikan hari besar kesehatan ini. Adapun bantuan dari Pemda melalui Dinas Kesehatan yakni berupa tiga ambulans yang diperuntukan kepada Puskesmas Waru, Ukar Sengan dan Puskesmas Amarsekaru.
“Tiga puskesmas ini mendapatkan bantuan ambulans sesuai dengan kebutuhan, dan sudah diserahkan lansung oleh Wakil Bupati SBT didampingi oleh Sekda SBT,” katanya.
Disamping pembagian bantuan, Dinas kesehatan juga telah memberikan doorprize kepada masyarakat yang turut hadir berpartisipasi di hari kesehatan ini.
“Kami ramaikan dengan pembagian sejumlah doorprize kepada mereka yang hadir berpartisipasi sejak dimulainya dari jalan santai sampai pada acara puncak hari ini,” ujarnya.
Usai menyampaikan sambutan, Dinas Kesehatan SBT membagikan doorprize kepada mereka yang memenangkan doorprize. (S-19)
Tinggalkan Balasan