AMBON, Siwalimanws – Kasus positif Covid-19 bertambah lagi 10 orang di Maluku, Senin (6/7).

Penambahan berasal dari Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) dengan 4 kasus, Kota Tual 5 kasus dan Ambon 1 kasus.

Kabupaten Malra yang dipimpin oleh M. Thaher Hanubun selama ini nihil kasus Virus Corona. Namun kali ini jebol.

“Hasil uji lab dari Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit ada empat warga Malra yang terpapar Virus Corona,” kata Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Maluku, Kasrul Selang dalam rilisnya yang diterima Siwalima, Senin (6/7).

Empat warga Kabupaten Malra yang terpapar itu yakni perempuan inisial NAF (29), perempuan inisial HL (20), perempuan inisial  EIS (48) dan perempuan inisial JI (40).

Baca Juga: Kolatfeka Desak Gustu SBT Tingkatkan Kinerja

“Jadi sekarang sudah ada empat kasus di Kabupaten Malra dari sebelumnya tidak ada,” jelas Kasrul.

Ia mengaku belum mendapatkan laporan terkait empat warga Malra ini tertular dari mana. “Nanti teman-teman di kabupaten akan melakukan tracking baru dapat diketahui dari mana mereka terpapar,” ujar Kasrul.

Selain Malra, ada penambahan 5 kasus dari Kota Tual, dan Kota Ambon 1 kasus.

Tambahan 5 kasus dari Kota Tual yakni pasien perempuan inisial AW (47), laki-laki inisial HSB (45), perempuan inisial NHR (45), perempuan inisial RDR (37) dan laki-laki inisial FNR (42). Sementara tambahan satu kasus terkonfirmasi dari Kota Ambon yakni laki-laki inisial ML (54).

“Bertambahnya 10 kasus maka jumlah yang terkonfirmasi di Maluku sebanyak 804 kasus, 381 pasien sembuh, 17 orang meninggal dunia dan 406 dalam perawatan,” jelas Kasrul.

Selain tambahan 10 kasus positif, ada empat pasien juga dinyatakan sembuh hari ini dari Kota Ambon, yakni pasien nomor 124 perempuan inisial FL (27), 137 laki-laki inisial B (43), 197 perempuan inisial HSS (33) dan 201 perempuan inisial S (32).

ODP dan PDP Terus Naik

Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) dan pasien dalam pengawasan (PDP) di Maluku naik terus.

Sampai dengan Senin 6 Juli, jumlah ODP sebanyak 268 orang yang tersebar di  tiga kabupaten dan kota. Kota Ambon sebanyak 256 orang, Kabupaten Malteng 11 orang dan Kabupaten SBT 1 orang.

Sementara jumlah PDP sebanyak 85 orang, masing-masing Kota Ambon 79 orang, Kabupaten Malteng 3 orang dan Kabupaten SBT 3 orang. (S-39)