AMBON, Siwalimanews – Dalang dari penembakan yang menewaskan warga Sirisori Amalatu, Jacub Tutuhatunewa pada Minggu (18/4) kemarin masih belum diketahui, guna mengusut kasus ini, maka Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, Kombes Leo Surya Nugraha Simatupang, membentuk tim untuk melakukan penyelidikan.

Tim yang dibentuk berasal dari personel Polresta Ambon, Brimob Polda Maluku serta Polsek Saparua.

“Pasca kejadian, Kapolresta mengirim personel Polresta dibantu Brimob Polda Maluku ke Saparua untuk memback up polsek disana dalam menjaga situasi serta melakukan penyelidikan kasus,” ungkap Kasubbag Humas Polresta Ambon, Ipda Izack Leatemia yang dikonfirmasi Siwalimanews, Senin (19/4).

Sedangkan  identitas pelaku penembakan kata Kasubbag, hingga kini masih dalam penyelidikan.

Sebelumnya, Satu warga Siri Sori Amalatu, Minggu (18/4), tewas tertembus timah panas.  Polisi masih berusaha mengungkap pelaku dan motifnya.

Baca Juga: Pekan Depan Berkas Tersangka Odie Cs Masuk Jaksa  

Jacub Tutuhatunewa, warga Siri Sori Amalatu, Kecamatan Saparua Timur, Kabupaten Malteng, tewas seketika usai ditembak orang tak dikenal.

Pria 65 tahun itu mengalami nasib naas sekitar pukul 12.00 WIT di Dusun Asino, masih di petuanan Siri Sori Amalatu. (S-45)