AMBON, Siwalimanews – Meskipun hari ini, Rabu (29/7) RS Siloam Ambon mulai beroperasi, namun rumah sakit yang merupakan salah satu jaringan rumah sakit swasta yang didirikan oleh Lippo Group ini belum dapat melayani pasien umum.

Pasalnya, untuk sementara rumah sakit ini masih terfokus melayani pasien covid, dikarenakan  dijadikan sebagai salah satu rumah sakit rujukan di Kota Ambon.

“Untuk pelayanan umum belum bisa dulu, sebab saat ini RS Siloam Ambon didedikasikan sebagai RS rujukan Covid-19,” jelas Network Development Direktor Siloam Group, dr Anang Prayudi usai peresmian RS tersebut.

Menurutnya, RS Siloam Ambon merupakan rumah sakit rujukan Covid ke-4 di Indonesia yang merupakan jaringan Lippo Group, setelah RS Siloam Kelapa Dua-Karawaci, Mampang dan Manado.

“RS Siloam Ambon ini adalah rumah sakit rujukan ke-4 dan mudah-mudahan tak ada lagi RS yang kita dedikasikan untuk tangani Covid,” ujarnya.

Baca Juga: Lagi, Satu Pasien Covid Meninggal di RSUD Haulussy

Ia berharap, wabah Covid-19 ini cepat berlalu, sehingga RS Siloam Ambon dapat kembali berfungsi sebagaimana rumah sakit lainnya agar dapat memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat Kota Ambon dan Maluku pada umumnya. (Mg-5)