MASOHI, Siwalimanews – Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah bakal memberikan insentif bagi petugas yang selama ini membersihkan rumah ibadah baik gereja maupun masjid.

“Kita akan siapkan anggaran untuk penambahan penghasilan atau upah bagi para tuagama dan pengurus masjid,” tegas bupati dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten Bidang Pemerintahan Setda Malteng, Silviana Mattemu dalam Paripurna penyampaian pandangan umum fraksi atas usulan APBD Perubahan, di ruang rapat DPRD  Malteng, Jumat (6/10).

Selain insentif petugas kebersihan, pemerintah juga telah menyiapkan insentif bagi keluarga yang meninggal dunia.

“Anggaran untuk membantu keluarga yang berduka 2 juta rupiah,” kata Rakib.

Tidak hanya itu, Ia berkomitmen untuk terus mendorong berbagai program strategis yang bermuara dan dirasakan manfaatnya langsung oleh masyarakat.

Baca Juga: Ketel Tahu Meledak, 4 Pekerja Dievakuasi ke RS

“Selaku Penjabat Bupati Maluku Tengah, saya berkomitmen untuk terus mengupayakan berbagai program strategis untuk menyelesaikan berbagai permasalahan di daerah ini demi kemajuan daerah dan kesejahteraan seluruh lapisan masyarakat,” tegasnya.

Melalui kesempatan ini, saya perlu menyampaikan beberapa program kerja prioritas Pemerintah Daerah kedepannya antara lain, pengentasan kemiskinan ekstrem.

“Kita akan fokus pada memberikan bantuan kepada kaum dhuafa, anak yatim, piatu, yatim piatu, janda dan lansia yang berusia diatas 70 tahun dan menjadi tulang punggung keluarga” jelasnya.

Bantuan ini akan didorong dalam program Open atau OPD pendamping negeri dan juga gerakan program “Dompet Siafa” yang nantinya akan kami salurkan kepada kaum dhuafa.

Masyarakat Malteng yang mengalami musibah kedukaan, dengan membantu biaya transportasi dari rumah sakit ke kampung halaman serta memberikan santunan duka Rp2 juta.

“Semua ini kami lakukan, semata-mata untuk kesejahteraan masyarakat Maluku Tengah tanpa terkecuali,” tandasnya. (S-17)