AMBON, Siwalimanews – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku, Rabu (27/5), melansir jumlah pasien terkonfirmasi positif baru bertambah 18, sehingga total kasus di Maluku menjadi 188 kasus dari sebelunya 170 kasus.

Berdasarkan data yang dirilis pukul 12.00 WIT, 188 kasus terkonfirmasi ini terdiri dari pasien yang masih dirawat sebanyak 146 orang, 34 pasien dinyatakan sembuh dan 8 pasien terkonfirmasi telah meninggal dunia.

“Selain penambahan 18 kasus baru, juga terdapat 7 pasien yang terkonfirmasi telah sembuh serta 1 terkonfirmasi meninggal dunia. Dengan demikian total pasien positif yang masih menjalani perawatan menjadi 146 pasien, serta pasien sembuh 34 orang dan terkonfirmasi meninggal dunia 8 orang,” ungkap Karo Humas dan Protokol Setda Maluku, Melky Lohy dalam rilis tim gugus yang diterima redaksi Siwalimanews, Selasa (22/5).

18 Pasien baru ini terdiri dari, 12 Kota Ambon satu diantaranya telah meninggal pada 24 Mei kemarin berinisial SM. sementara 6 lainnya belum diketahui dari mana, sebab pihak BTKL PP belum mengirim penomoran maupun data dari pasien yang terkonfirmasi positif ke Gugus Tugas Maluku.
“Untuk 6 Kasus baru ini nanti besok baru kita umumkan dari mana sebab, pihak BTKL belum mengirim penomoran maupun identitas pasien,” ungkap Melky.

Sedangkan, jumlah pasien yang masih dirawat sampai saat ini di berbagai rumah sakit rujukan dan LPMP serta BPSDM, sebanyak 146 orang yang terdiri dari Kota Ambon 129 pasien, Kabupaten  Malteng 5 pasien, Kabupaten Seram Bagian Barat 2 pasien dan Kabupaten Buru 6 pasien serta Kabupaten Seram Bagian Timur 4 pasien.

Baca Juga: Tambah 10 Kasus Baru, Pasien Covid-19 di Maluku Jadi 170 Orang

“Awalnya di Kota Ambon jumlah kasus terkonfirmasi 118 kasus, dengan penambahan 11 pasien baru ini sehingga menjadi 129 kasus. Kabupaten Malteng sebelumnya 6 kasus kini tinggal 5 kasus. Kemudian Kabupaten SBB tetap dua kasus, sementara Kabupaten Buru 6 kasus dan Kabupaten SBT tetap 4 kasus,” urainya.

12 Kasus baru di Ambon ini kata Melky, diketahui setelah Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Maluku mendapatkan hasil PCR dari Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKL-PP) Ambon hari ini, Rabu (27/5).

Sedangkan untuk jumlah pasien dalam pengawasan, berdasarkan data saat ini tetap berjumlah 22 orang yang terdiri dari, Kota Ambon 17 orang, Bursel 1 orang, dan Kabupaten Malteng 4 orang. Untuk orang dalam pemantauan (ODP)  awalanya 53 orang kini naik menjadi 63 orang yang terdiri dari, Kota Ambon 53 orang dan Kabupaten SBT 1 orang serta Malteng 9 orang.

Bertambahnya 11 kasus baru ini, maka total keseluruhan kasus supek Covid-19 sesuai data Gugus Tugas Maluku pada Selasa (26/5) Pukul 12.00 WIT, bertambah menjadi 273 kasus dari sebelumnya 245 kasus.

Jumlah ini yang terdiri dari, 146  pasien yang masih menjalani perawatan, 34 pasien dinyatakan sembuh dan 8 pasien meninggal dunia ditambah dengan 22 PDP dan 63 ODP

Untuk penomoran dan inisial pasien baru serta sembuh dan meninggal saat ini pihak gugus masih menanti dari pihak BTKL PP,” ucap Melky. (S-39)