MASOHI, Siwalimanews – Penghargaan Inovatif Go­vern­ment Award kembali diraih Kabupaten Maluku Te­ngah dengan dengan pre­dikat kabupaten terinovatif.

Maluku Tengah menda­pat­kan penghargaan ini ber­sama dengan 55 kabupaten kota lainnya di Indonesia.

Anugerah Inovatif Government Award itu diterima Wakil Bupati Malteng Mar­latu Leleury di Hotel Sultan Jakarta Pusat, Jumat (18/12).

Inovatif Government Award adalah ajang pe­ngembangan daerah yang digelar Badan Penelitian dan Pengembangan (BPP) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang bertujuan untuk mengapresiasi inovasi yang diterapkan pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Kabupaten Kota berdasarkan Undang Undang Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah dan Peraturan Pemerintah Nomor 38 tahun 2017 tentang Inovasi Daerah.

Wakil Bupati, Maluku Tengah Marlatu Leleury menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, dimana telah memberikan kado terindah bagi kabupaten Maluku tengah dipenghujung  tahun 2020 ini.

Baca Juga: DPRD Temukan Harga Bahan Bantuan Gempa Digelembungkan

“Tentu kita patut bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, sebab atas perkenaannya kita masih dinilai sangat memuaskan dalam penilaian pemerintah pusat sebagai salah satu kabupaten terinovatif di Indonesia, sehingga hari ini kita dapat menerima penghargaan Inovatif Government Award dengan predikat kabupaten terinovatif ber­sama dengan 55 kabupaten kota lainnya,” kata Leleury, kepada Siwa­lima, melalui telepon selulernya.

Ini untuk kedua kalinya Maluku Tengah mendapatkan Inovatif Government Award. Kata Leleury, Ini tentu adalah buah dari komitmen dan kerja keras semua elemen pemerintah serta dukungan penuh warga masyarakat Maluu Tengah.

“Tentu ini adalah jawaban dari komitmen kita semua di Maluku Tengah serta buah dari dukungan masyarakat kepada pemerintah untuk terus melakukan inovasi tata kelola pemerintahan, pelayanan publik serta bentuk inovasi lainnya. Olehnya ini adalah keberhasilan kita semua di Malteng,” tandasnya.

Dikatakan, penghargaan Inovatif Government Award telah menye­mangati semua elemen Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah untuk terus berbenah diri, melakukan terobosan dan inovasi untuk menghadirkan tata kelola pemerin­tahan dan pelayanan publik yang lebih baik lagi di masa masa mendatang.

“Penghargaan yang kita terima hari ini, tentu akan terus memberikan semangat untuk mendorong semua elemen pemerintah kabupaten untuk terus memacu diri melakukan terobosan dan inovasi demi meng­hadirkan tata kelola peme­rintahan daerah serta peningkatan kualitas pelayanan publik yang lebih baik lagi di masa masa mendatang,” ujarnya.

Leleury berharap seluruh masyarakat terus mendukung Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah dalam berbagai kebijakan inovasi daerah yang sedang dilaksanakan saat ini dan yang nantinya akan terus digalakkan.

“Kami berharap dukungan yang selama ini diberikan masyarakat terus ditingkatkan agar upaya memajukan daerah menuju Maluku Tengah sebagai jendela Indonesia Timur dapat kita wujudkan bersama,” tandasnya. (S-36)