Ariana Grande membatalkan seluruh kegiatan temu sapa dengan penggemar selama tur konser ‘Sweetener’ di Eropa. Pengumuman ini menyusul pembatalan kegiatan jumpa fan sebelum konser di Antwerp, Belgia akhir pekan lalu.

Pada awal pekan ini, pihak promotor Live Nation pun mengunggah pernyataan resmi lewat akun Facebook resmi bahwa pelantun Dangerous Woman itu tak lagi mengadakan acara temu sapa dengan penggemar sebelum konser.

Begitu juga dengan ‘Soundcheck Party’, di mana kerap menjadi kesempatan penggemar untuk lebih dekat dengan sang idola.

Menurut keterangan, pembatalan itu dilakukan demi Grande dapat menjaga kualitas suara dan energi dalam konser, di samping karena ia juga menambah jadwal tur.

“Terima kasih atas permintaan yang tinggi, Ariana sangat senang karena bisa menambah jadwal tur konser untuk penggemar,” demikian tertulis dalam pernyataan.

Baca Juga: Perjalanan Panjang James McAvoy Sebelum Lawan Pennywise

“Namun, bulan-bulan ekstra ini di jalan, tidak hanya menyenangkan tapi juga melelahkan. Karena perlunya mempertahankan suara dan energinya [Ariana], kami menyesal untuk memberi tahu kalian bahwa tidak akan ada temu sapa atau Soundcheck Party,” tambah pihak promotor.

Atas pembatalan tersebut, penggemar yang telah membayar ekstra untuk acara ‘Meet & Greet’ dijanjikan menerima biaya pengembalian sebesar 166 euro atau Rp2,8 juta.

Ariana Grande sendiri mengaku terpaksa untuk membatalkan temu sapa dengan para penggemarnya jelang konser dengan alasan bahwa ia menderita kecemasan. “Saatnya untuk jujur. Depresi dan kecemasan saya akhir-akhir ini sangat tinggi. Saya telah memberi kalian semua yang saya miliki dan berusaha mendorongnya sekuat yang saya bisa dan menutupinya,” katanya.

Dia melanjutkan, “Hari ini sangat berat. Setelah beberapa serangan kepanikan, saya merasa keputusan paling bijak adalah tidak melakukan Meet & Greet dan ‘Soundcheck Party’ hari ini dan menjaga energi saya untuk konser.” (*)