Gandeng DWP Kota, Disdukcapil Bagikan Ratusan KIA
AMBON, Siwalimanews – Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional, (2/5) kemarin, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Ambon, bersama Dharma Wanita Persatuan, membagi 409 Kartu Identitas Anak bagi para siswa di jenjang SD dan SMP se-Kota Ambon.
Ketua DWP Kota Ambon Hane Ririmasse dalam rilisnya yang diterima redaksi Siwalimanews, Rabu (3/5) menjelaskan, pemberian KIA bagi anak-anak yang berusia kurang dari 17 tahun, dilakukan di SMPN 6, SDN 1, dan SDN 2 Ambon.
“Kemarin kami DWP Kota dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional bekerja sama dengan Disdukcapil melaksanakan pembagian KIA, dari 409 KIA di SDN 1 peroleh 55 lembar, SDN 2 sebanyak 50 lembar dan SMPN 6 sebanyak 304 lembar,” urai Ririmasse.
Menurutnya, pemberian KIA ini dilakukan agar, aktivitas anak yang berkaitan dengan identitas, dapat terselesaikan dengan baik, sebab KIA sendiri sangat bermanfaat bagi anak-anak, terutama untuk pembuatan tabungan.
“Kita berharap ini dapat diberlakukan pada seluruh satuan pendidikan di kota ini. Kami akan terus berkoordinasi dan bekerja sama dengan Disdukcapil kalau dapat untuk diberikan ke sekolah-sekolah lainnya juga,” ucap Ririmasse.(S-25)
Baca Juga: Kabupaten MBD Mulai Berlakukan IKD
Tinggalkan Balasan