MASOHI, Siwalimanews – Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) Rakib Sahubawa menjalani vaksinasi di RSUD Masohi, Sabtu (10/4). Sahubawa divaksin langsung oleh tim dokter RSUD sekitar pukul 11.00 WIT.

Kepada wartawan usai divaksin, Sahubawa mengaku tidak merasakan dampak atau reaksi obat. Olehnya dia mengajak seluruh warga Malteng untuk dapat memberi diri guna menjalani vaksinasi.

“Alhamdulillah kami sudah boleh menjalani vaksin setelah melalui serangkaian screening oleh tim dokter RSUD Masohi. Jujur saya tidak merasakan reaksi apapun. Karenya bagi masyarakat yang belum divaksin, saya menghimbau vaksin aman dan halal. Jadi jangan takut,” tandas Sahubawa.

Sahubawa mengaku sebelumnya sudah mengikuti screening saat proses pencanangan vaksinasi beberapa waktu lalu di Masohi. Namun, saat itu dirinya tidak lolos screening akibat peningkatan tekanan darah.

“Beberapa waktu lalu kami mengikuti proses screening saat awal pencanangan vaksinasi di RSUD Masohi. Namun saat itu saya tidak lolos screening akibat tekanan darah yang mengalami peningkatan. Namun alhamdulillah hari ini saya lolos screening dan sudah bisa divaksin untuk tahap pertama. Jadi insyaallah saya siap divaksin tahap kedua 14 hari lagi,” kata Sahubawa.

Baca Juga: Bupati: Musrenbang Merupakan Forum Strategis

Dia mengajak masyarakat untuk tidak mempercayai berbagai informasi hoax yang tidak bertanggung jawab hanya untuk menebar ketakutan.

“Vaksin aman dan halal. Ayo kita vaksin ramai ramai. Jangan percaya dengan informasi tidak tertanggung jawab yang selama ini ditebar. Intinya vaksin aman dan halal,” jelasnya.

Dikatakan suksesnya vaksinasi tentu akan mengembalikan keadaan atau kehidupan  normal seperti semula.

“Dengan divaksin kita telah berkontribusi serta aktif mensukseskan program pemerintah untuk mengembalikan kehidupan normal seperti semula. Jadi jangan takut untuk divaksin,” tukasnya. (S-36)