PIRU, Siwalimanews – Guna meningkatkan minat membaca siswa di sekolah, maka Polres Seram Bagian Barat menyalurkan ratusan buku bacaan kepada siswa dan siswi di SD BPD Laiuen, Kecamatan Seram Barat.

“Bantuan ratusan buku tersebut guna tingkatkan literasi dan minat baca bagi kalangan pelajar di SBB,” ungkap Wakapolres SBB, Kompol La Udin Taher kepada Siwalimanews, di Mapolres, Jumat (29/9).

Penyaluran ratusan buku tersebut kata kapolres, sebagai bukti kepedulian pihak Polres SBB. Selain menyalurkan ke SD BPD Laiuen juga di salurkan ke sejumlah desa, dan dusun yang ada di wilayah hukum Polres SBB.

“Penyaluran buku ini melalui bakti sosial Polri peduli budaya literisasi dalam bentuk pendistribusian buku. Hal ini merupakan kepedulian Polri dalam meningkatkan budaya literasi dan minta baca bagi para pelajar,” jelas wakapolres.

Kegiatan bakti sosial ini kata wakapolres, dilaksanakan pertama kali di SD BPD Laiuen, dan kemudian akan berlanjut di sekolah-sekolah lain yang ada di desa dan dusun. Ratusan buku yang dibagikan bagi para siswa ini, berupa buku bacaan berbagai jenis.

Baca Juga: Sikapi Peristiwa SD Xaverius, Walikota: Yang Disuntik Bukan Racun

Selain literasi minat baca kepada para siswa, juga untuk meningkatkan minat baca kepada masyarakat terutama generasi muda, hal ini guna menambah wawasan dan ilmu pengetahuan.

Untuk itu wakapolres mengajak masyarakat untuk bersama-sama saling membantu dalam mendidik generasi muda dalam meningkatkan minat baca dengan cara memanfaatkan buku-buku bekas di rumah dan harus ditempatkan dalam satu wadah perpustakaan.

“Kegiatan Polri peduli budaya literasi ini, akan menyasar ke desa-desa dan dusun, sekaligus dapat disosialisasikan kepada masyarakat lain, agar nantinya minat baca dari generasi muda semakin tinggi. Semoga budaya literasi ini bisa terus kita tingkatkan di tengah-tengah kehidupan anak-anak di era digitalisasi ini,” ujar wakapolres.

Pada era teknologi saat ini tambah wakapolres, buku-buku sekarang sudah banyak yang sifatnya bentuk digital, sehingga minat baca anak-anak saat ini sangat jauh.

“Saya berharap, melalui kegiatan bakti sosial tersebut dapat berguna bagi anak-anak di Bumi Saka Mese Nusa. Untuk itu kegitan ini tidak akan berhenti sampai disini saja, tetapi berkelanjutan demi kemajuan generasi muda selanjutnya,” harap wakapolres. (S-18)