AMBON, Siwalimanews – Tim penyidik Kejari Malteng kembali memasok sejumlah doku­men kasus dugaan korupsi proyek irigasi di Desa Sariputih, Keca­matan Seram Utara Timur Kobi ke­pada Badan Pengawasan Keua­ngan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Maluku.

“Kita telah serahkan dokumen juga ke BPKP, Jumat lalu,” jelas Kasi Pidsus Kejari Malteng, Asmin Hamjah kepada Siwalima, Senin (11/1).

Namun, dia enggan menyebut­kan dokumen apa saja yang dise­rahkan tim penyidik Kejari Malteng sejak pekan lalu, untuk kepenti­ngan penghitungan kerugian ne­gara.

Sambil menunggu audit penghi­tungan kerugian negara dari BPKP, lanjut Asmin, tim penyidik Kejari Mal­teng merampungkan dakwaan.

“Penyidik sedang melakukan pemberkasan guna merampung­kan BAP kasus ini. Kita tetap be­kerja sambil menunggu hasil audit perhitungan kerugian negara dari BPKP Maluku,” kata Asmin.

Baca Juga: Lagi, Jaksa Surati BPKP Percepat Audit  Proyek Irigasi Sariputih

Asmin kembali menegaskan, semua dokumen yang diminta un­tuk keperluan penghitungan jum­lah kerugian negara dari kasus ini telah diserahkan. Dia berharap, BPKP mempercepat proses perhi­tungan audit kerugian negara itu.

“Kami kira dokumen sudah lengkap yang telah kita serahkan ke BPKP. Kami tunggu perampu­ngan audit BPKP guna memastikan jumlah dari nilai kerugian negara dalam kasus ini,” ujarnya.

Soal surat yang telah dikirimkan kali ketiga kepada pihak BPKP Perwakilan Maluku, Asmin menga­takan, BPKP belum merespon apa-apa. “Mereka cuma bilang terima kasih atas dokumen tambahan,” ujarnya.

Seperti diberitakan, Kejari Maluku Tengah kembali menyurati Badan Pengawasan Ke­uangan dan Pembangunan (BPKP) Maluku guna meminta percepat audit ka­sus dugaan korupsi proyek irigasi di Desa Sariputih, Kecamatan Seram Utara Timur Kobi.

Menurut Kasi Pidsus Kejari Malteng, Asmin Hamza, dengan dilayangkan surat ke BPKP, hal itu menjadi kali ketiga pihaknya mengirimkan surat guna meminta percepat audit perhitungan kerugian negara

“Kami kembali menyurati BPKP. Kami butuh hasil audit per­hitungan kerugian negara untuk menuntaskan kasus ini,” jelas Asmin kepada Siwalima, Minggu (10/1).

Surat itu telah dikirim pada 8 Januari 2021. Sebelumnya, Kejari Malteng sudah dua kali menyurati BPKP Maluku meminta percepat audit kasus dugaan korupsi proyek irigasi di Desa Sariputih, Kecamatan Seram Utara Timur Kobi.

Surat yang pertama dilayangkan ke BPKP bulan Agustus dan kedua akhir bulan Oktober. “Kita sudah menyurati BPKP. Kita mau ada kepastian kapan dilakukan perhitungan nilai kerugian keuangan negara. Tapi harus kami akui, bahwa itu bukan kewenangan kita,  namun kewenangan BPKP,” jelas Asmin kepada Siwalima di Kantor Kejati Maluku, Selasa (3/11).

Kata Asmin, pihaknya terus melakukan koordinasi dengan tim auditor BPKP Perwakilan Maluku. Dia mendorong BPKP untuk secepatnya mengaudit terkait perhitungan kerugian keuangan negara kasus tersebut.

Asmin mengatakan, BPKP belum melakukan audit kerugian negara karena tidak ada anggaran.

“Kan bukan hanya BPKP yang dipotong anggarannya, kita (jaksa-red) juga begitu,” katanya.

Namun, Asmin memastikan, kasus yang menyeret lima orang tersangka dengan nilai kontrak proyek sebesar Rp. 2 miliar ini tetap berjalan dan dituntaskan. “Tetap jalan. Bahkan berkas ini sudah masuk tahap I, hanya  kita masih menunggu hasil audit saja,” katanya.

Seperti diberitakan, Kejari Malu­-ku Tengah mengaku dokumen kasus dugaan korupsi proyek irigasi di Desa Sariputih, Keca­matan Seram Utara Timur Kobi sudah lengkap dan telah dipasok ke BPKP Perwakilan Maluku.

“Berkasnya sudah lengkap. Pemberkasan para tersangka pun sudah kami lengkapi,” jelas Kasi Pidsus Kejari Malteng, Asmin Hamja kepada Siwalima, Selasa (27/10).

Asmin mengungkapkan, kasus ini tetap ditangani hingga tuntas. Nilai kerugian negaranya sementara dihitung oleh BPKP Maluku.

Dokumen tak Lengkap

Untuk diketahui, kasus korupsi irigasi di Desa Sariputih Kecamatan Seram Utara Timur Kobi akan dituntaskan. Dalam penyidikan proyek bermasalah tahun 2016 senilai Rp 1.949. 000.000 itu, Kejari Malteng telah menetapkan lima orang sebagai tersangka.

Mereka yang dijerat adalah kontraktor CV Surya Mas Abadi Yonas Riupassa, PPTK Ahmad Anis Litiloly, pembantu PPTK Markus Tahya, mantan Kepala Bidang Sumber Daya Air pada Dinas PU Maluku Emma Elsa Samson alias Megi Samson dan Benny Liando, kontraktor pemenang tender proyek irigasi Sariputih. (S-49)