TIAKUR, Siwalimanews – Dalam rangka memeriahkan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah, maka Pemerintah Kabupaten Maluku Barat Daya menyerahkan hewan kurban kepada umat Muslim di Kota Tiakur.

Hewan kurban yang diberikan Pemerintah Kabupaten Maluku Barat Daya berupa dua ekor sapi ini berlangsung di depan Masjid Nurul Iman Kalwedo Tiakur, Rabu (28/6).

Wakil Bupati Maluku Barat Daya Agustinus Lekwarday Kilikily saat menyerahkan hewan kurban itu mengatakan, pemberian hewan kurban ini merupakan kepedulian pemkab terhadap umat Muslim di kabupaten ini dalam merayakan Hari Raya Idul Adha 1444 H.

“Hewan kurban ini diberikan untuk digunakan semaksimal mungkin. Kami harap setelah penyerahan ini mungkin besok bisa digunakan. Ini adalah sebuah kerelaan dari kami pemda. Mudah-mudahan dapat digunakan secara maksimal untuk jamaah yang ada di Kota Tiakur ini,” ucap wabup.

Menurut wabup, kepedulian pemerintah kabupaten sangat besar terhadap seluruh umat beragama di Kabupaten Maluku Barat Daya.

Baca Juga: Dokter Muda Unpatti Diminta Disiplin dan Proaktif

“Sekarang kita sementara dihadapkan dengan persoalan-persoalan khususnya menjelang pelaksanaan pileg maupun Pilkada di tahun depan. Salah satu catatan yang perluh kami sampaikan, kiranya kita yang ada disini bisa tetap punya komitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Tiakur pada khususnya dan di Kabupaten Maluku Barat Daya pada umumnya,” ujar wabup.

Wabup berharap, menjelang itu pesta demokrasi, warga MBD tetap punya komitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di daerah ini.(Mg-2)