NAMROLE, Siwalimanews – Kondisi Pandemi Covid-19 turut berdampak pada anjloknya capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bursel tahun 2020 yang nihil hingga saat ini.

“Akibat pandami Covid-19, PAD kita tahun ini masih nihil atau tidak ada sama sekali dari sektor pariwisata,” ungkap Kadis Pariwisata Bursel, Amelia Solissa kepada Siwalimanews di Namrole, Kamis (19/11).

Padahal kata dia, target PAD Dinas Pariwisata tahun ini sebesar Rp 75 juta, namun tak ada PAD yang dihasilkan.

“Target kita tahun 2020 ini Rp. 75 juta, tapi karena pandemi Covid-19 dan lamanya curah hujan di tahun ini telah berdampak pada tidak adanya kunjungan wisatawan baik lokal, domestik maupun manca negara ke Wamsoba Resort,” ucapnya.

Selama ini, sumber PAD Dinas Pariwisata Kabupaten Bursel hanya bersumber dari retribusi masuk ke objek wisata Wamsoba Resort. Untuk tahun kemarin, PAD yang dicapai dari objek wisata ini mencapai Rp 23 juta.

Baca Juga: Disparbud Gelar Pelatihan Tata Kelola Destinasi Wisata

“Saya berharap, kondisi Pandemi Covid-19 bisa segera berakhir dan wisatawan lokal maupun mancanegara bisa berkunjung dan menikmati berbagai fasilitas yang sudah disediakan di Wamsoba Resort yang tentunya akan berdampak pada capaian PAD di tahun 2021 nanti,” harapnya. (S-35)