AMBON, Siwalimanews – Sejumlah oknum narapidana (napi) yang menghuni rumah tahanan (Rutan) Namlea di Desa Jikumerasa, ditengarai kuat bebas keluar masuk. Bahkan ada yang  tidur di rumah mereka.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Siwalima, cerita napi yang sering keluar masuk di Cabang Rutan Namlea sudah lama digunjingkan masyarakat.

Bahkan ada beberapa tetangga napi yang sempat menghubungi awak media seraya menanyakan apakah tetangganya itu sudah bebas, karena tidak lagi menghuni sel napi melainkan enak-enakan tidur di rumah.

Khabar terbaru, ada satu oknum sipir bernama Soleman Sia, kini menjadi sorotan tetangga rumahnya, karena sering membawa sejumlah napi di siang maupun malam hari.

Seperti yang terjadi terakhir Sabtu siang lalu (31/8), bertempat di rumahnya yang letaknya tidak jauh dari Kampus Iqra Buru, Soleman Sia sedang bersama sejumlah napi yang datang mengendarai satu mobil truk dan satu kendaraan terbuka.

Baca Juga: Dua Pejabat Polda dan Kapolres SBB Dimutasikan

Para napi ini kepergok sedang menurunkan pasir dari kendaraan truk.

“Keberadaan napi di rumah Soleman Sia bukan hal yang baru. Bahkan dibeberapa kesempatan lalu, ia juga membawa napi termasuk mantan kepala SMK 7 bekerja di rumahnya,” ungkap sumber seorang warga yang tinggal di kompleks ini.

Sementara itu, Kepala Cabang Rutan Namlea, Hamdani Bantam, yang dikonfirmasi wartawan, menegaskan tindakan Soleman Sia yang membawa napi membantu bekerja di rumahnya tidak sepengetahuan dirinya.

Mengomentari bukti video yang dikirim kepadanya saat sejumlah napi ada di pekarangan rumah Soleman Sia, ia berjanji akan mengusut hal ini.

Akui Bantam, saat napi-napi ini dibawa keluar dan membantu di rumah bawahannya di hari Sabtu lalu, ia saat itu sedang berada di Ambon. (S-31)