NAMLEA, Siwalimanews – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Buru Selatan menggelar pelatihan pemandu wisata selam.

Kegiatan yang diikuti 40 peserta itu dipusatkan di aula Desa Kamlanglale, Kecamatan Namrole, dibuka oleh Asisten Bidang Pemerintahan Setda Bursel Alfario Soumokil, Jumat (23/10).

Bupati Buru Selatan, Tagop Sudarsono Soulisa dalam sambutannya yang dibacakan Soumokil mengatakan, untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepariwisataan di Bursel, maka pemda melalui Disparbud terus melakukan kegiatan pembinaan kepariwisataan kepada masyarakat, pelaku usaha pariwisata, pengelola destinasi wisata dan komunitas peduli pariwisata.

“Hari ini akan dilaksanakan sertifikasi dasar selam dan kelas A2 atau advance selama 3 hari kepada pemandu wisata selam melalui kegiatan pelatihan pemandu wisata selam,” ujar bupati.

Menurutnya, tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah melakukan pembinaan kepariwisataan untuk menyiapkan SDM yang handal di bidang pariwisata, terlebih khusus untuk menjadi pemandu wisata selam di Kabupaten Bursel, sehingga kedepan daerah ini memiliki tenaga-tenaga selam yang profesional.

Baca Juga: Zulkifli Anwar: Pemutihan Aset Sesuai Aturan

Pada kesemnpatan itu juga dilakukan pelantikan pengurus generasi pesona Indonesia (GENPI) Kabupaten Bursel oleh Ketua GENPI Maluku Marthen Reasoa.

“Pengurus GENPI yang terdiri dari generasi muda dan generasi milenial yang potensial di Bursel diharapkan dapat berkontribusi bersama-sama dengan pemda untuk pengembangan sektor pariwisata,” pinta Marthen.

Adapun struktur GENPI Kabupaten Buru Selatan terdiri dari Kementerian Pariwisata sebagai pelindung, Amelia Solossa sebagai Pembina, Renaldy Soulisa sebagai pengarah dan Penasehat serta Alex Sigmarlatu sebagai Koordinator.

Selain itu turut pula dilakukan penyerahan Lisensi Diving A1 kepada Komunitas Namrole Diving Club oleh Asisten Bidang Pemerintahan kepada Alex Sigmarlatu, Laruka, Ria Salampessy, Rikel Lesnussa, Jhony Leatomu, Buster Miru, Veldo Tasane, Benjamin Lesnussa dan Fernando Solissa. (S-35)