AMBON, Siwalimanews – Menjelang hari ulang tahun (HUT) TNI Yang ke-76. Kodam melaksankan Bhakti Sosial donor darah.

Kegiatan di pusatkan salah satu pusat perbelanjaan di Kota Ambon, yakni  Maluku City Mall (MCM), Kec. Sirimau menghadirkan ratusan prajurit TNI.

“Kami melaksankan kegiatan donor darah ini, dalam rangka HUT TNI ke 76 tahun 2021,yang diselenggarakan oleh Kodam XVI/Pattimura,” ungkap Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XVI/Pattimura Letkol Arh Adi Prayogo, dalam rilis yang diterima Siwalima, Kamis (30/9).

Kegiatan tersebut dimulai dari pukul 09.26 WIT sampai dengan 13.25 WIT. Dan dihadiri olah Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen TNI Bambang Ismawan, Danrem 151/Binaya, Brigjen. TNI Arnold A.P. Ritiauw.

Pa Ahli Kodam XVI/Pattimura, PJU Kodam XVI/Pattimura, Danlantamal IX/Ambon, Kakesdam XVI/Pattimura, Dandim 150 Ambon, Kasdim 1504 /Ambon, Perwakilan dari PMI, Serta pendonor dari TNI – Polri berjumlah kurang lebih 170 pendonor.

Baca Juga: Lekatompessy: Realisasi DD Capai 74,96 Persen

“Dari total pendonor yang men­daftarkan diri, hanya 119 orang saja yang dapat melakukan pendonoran darah. Sementara, 52 orang lainnya tidak lantaran tidak memenuhi syarat untuk “donor darah”, kata Kapendam.

Untuk diketahui, prosedur pendonoran darah dimulai dengan; pendaftaran, tensi, rapid test, dan yang terakhir meja donor untuk mengambil kantong donor darah dan Screening. (S-52)