Kasat Lantas Polres Malteng Pimpin Operasi Zebra
MASOHI, Siwalimanews – Kepala Satuan Lalulintas Polres Maluku Tengah, AKP Deny Sandera memimpin operasi Zebra yang difokuskan di jalan utama Kota Masohi, Maluku Tengah, Senin (26/10).
Operasi Zebra 2020 akan berlangsung selama dua pekan, yakni mulai 26 Oktober hingga 8 November 2020. Tujuan operasi tersebut adalah untuk mengurangi jumlah pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas yang terjadi di jalan raya.
Satuan Lalulintas Polres Maluku Tengah, dalam operasi Zebra yang difokuskan di jalan utama Kota Masohi, Maluku Tengah mengutamakan protokol kesehatan.
Kepala Satuan Lalulintas Polres Maluku Tengah, AKP Deny Sandera menemukan banyak pengendara yang lakukan pelanggaran seperti tidak punya kelengkapan surat kendaraan, Sim, kelengkapan fisik kendaraan dan juga tidak pakai helm dan sabuk pengaman.
“Hasil operasi tadi banyak sekali pelanggar, tapi dalam seminggu ini kita belum menindak mereka, karena masih dalam konteks pemberi imbauan atau peringatan,” jelas Kasat.
Baca Juga: Bahtera Nusantara 02 akan Layari Ambon, Banda-TualDikatakan, pada pekan kedua dalam operasi tersebut penindakan bagi pengendara yang melanggar akan dilakukan. “Nanti pada operasi Zebra pekan kedua kita lakukan penindakan tilang bagi pengendara yang melanggar,” ungkapnya.
Dalam operasi Zebra, kata Deny, pihaknya juga mengingatkan pengendara untuk tetap pakai masker dan mensosialisasikan pentingnya patuh terhadap protokol kesehatan dalam hal ini bertujuan untuk mencegah penularan Covid-19.
“Tentu seperti operasi sebelumnya, personil kami di lapangan utamakan protokol kesehatan dan juga dalam operasi itu kami sosialisasikan pentingnya patuh terhadap protokol kesehatan untuk cegah Covid-19,” pungkas Sandera. (S-16)
Tinggalkan Balasan