AMBON, Siwalimanews – Dalam rangka cooling system menuju Pemilu damai di tahun 2024 nanti, maka Polres Seram Bagian Barat menggelar Kebaktian Kebangunan Rohani dengan menghadirkan Pendeta Yandi Manobe yang berlangsung di halaman Mapolres SBB, Sabtu (11/11).

Kasi Humas Polres SBB Ipda Semuel dalam rilisnya yang diterima redaksi Siwalimanews, Selasa (14/11) diawali dengan pembacaan surat keputusan juara lomba paduan suara, serta acara ini juga diisi oleh Puisi Discreto Choir dengan lagunya “Ku Tetap Setia”

Kapolres SBB AKBP Dennie A Dharmawan dalam sambutannya mengajak seluruh warga SBB untuk memuji Tuhan melalui ibadah KKR hari ini dengan sungguh-sungguh agar kedamaian di Bumi Saka Mese Nusa tetap terjaga

“Malam hari ini kita bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena kita bisa berkumpul untuk kegiatan KKR ini, saya juga ucap selamat datang kepada Pendeta Yandi Manobe di Bumi Saka Mese Nusa,” tulis Ipda Samuel dalam rilisnya mengikuti ucapan Kapolres.

Kapolres juga mengatakan, beberapa saat lagi Indoensia akan melaksanakan pesta demokrasi Pemilu 2024, untuk itu kapolres menitipkan kepada masyarakat untuk selalu menjaga kamtibmas di Kabupaten SBB.

Baca Juga: KSBSI Desak Gubernur Copot Direktur RS Haulussy

“Sementara refleksi firman dibawakan oleh Pendeta Yandi Manobe yang terambil dari Efesus 6 : 10-20,” ujar Ipda Samuel.

KKR tersebut dihadiri oleh oleh Sekda SBB L.A Ttuasuun, Dandim SBB Letkol Inf Rudolf Paulus, Michael Wattimena, Ketua Klasis Seram Barat Pendeta Renny M.S Haliwela, para pendeta Klasis Seram Barat, tokoh agama se – Kabupaten SBB, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta tamu undangan yang berasal dari seluruh lapisan masyarakat Kabupaten SBB kurang lebih 2000 orang.

Kegiatan ini mendapat pengamanan dari personel gabungan Polres SBB, Brimob 2B dan Kodim 1513 SBB dibawah pimpinan Wakapolres Kompol La Udin Taher, didampingi Kabag Ops Polres SBB AKP Jafar Lessy dan para perwira staf Polres SBB.(S-06)