AMBON, Siwalimanews – Asosiasi Sopir Angkot Ambon (ASKA), menagih janji Kadis Perhubungan Kota Ambon, Robby Sapulette yang akan menertibkan para pedagang yang menjadikan terminal sebagai pasar.

Pasalnya, rekomendasi Komisi III DPRD Kota Ambon dalam rapat dengar pendapat yang berlangsung 31 Mei kemarin, Dinas Perhubungan diminta membentuk tim terpadu di kawasan Terminal Mardika, bahkan rekomendasi ini telah disetujui Kadishub, namun hingga kini rekomendasi itu tidak ditindaklanjuti.

Bendahara ASKA Fian Kufla kepada wartawan, di Baileo Rakyat Belakang Soya, Senin (27/6) menegaskan, hampir sebulan, janji Dishub untuk membentuk tim terpadu untuk tangani terminal, tidak kunjung terealiasai.

“Kita menagih janji soal pembentukan tim gabungan itu, sebab ini rekomendasi Komisi III saat itu, dan telah dijanjikan kadis, bahwa akan dibentuk. Kita bahkan sudah berkomunikasi dengan kadis. Tapi sayang,  pelaksanaan di lapangan tidak ada. Padahal pembentukan tim terpadu sangat bermanfaat, demi kepentingan sopir angkot dan juga masyarakat secara umum,” tandasnya.

Menurutnya, hal ini berkaitan dengan kondisi lingkungan, kondisi kemacetan, kondisi terminal dan kondisi pasar, sehingga jika tim itu dibentuk, maka diharapkan fungsi terminal bisa ditata layaknya terminal bagi angkot buka kepada pedagang.

Baca Juga: Pukat Seram Endus Kejanggalan Rehab Pasar Binaya

“Karena kalau semua angkot beroperasi, otomatis kapasitas dalam terminal tidak bisa menampung, karena ada pedagang yang sudah berjualan,” ujarnya.

Menanggapi hal itu, anggota Komisi III DPRD Kota Ambon Lucky Upulatu Nikjuluw menjelaskan, proses pembentukan tim tidaklah instan, sebab pemkot harus mengundang OPD-OPD terkait, sebelum melakukan hal itu.

“Tidak serta-merta saat masyarakat sampaikan langsung dieksekusi. Prosesnya bertahap, karena harus rapat internal bersama OPD-OPD terkait lainnya, karena semua OPD harus terlibat disitu,” ujarnya.

Meski demikian, Nikijuluw berjanji, akan mendorong komisi untuk menindak lanjuti persoalan ini dengan kembali mengagendakan rapat bersama mitra terkait, dalam hal ini Dishub.

“Saya akan dorong pimpinan komisi untuk agendakan pembahasan hal ini, kalau bisa Senin atau Selasa pekan depan,” janjinya. (Mg-1)