AMBON, Siwalimanews – DPRD mengusulkan agar kedepan saniri negeri yang diangkat harus kompeten.

Selama ini masyarakat berpikir saniri negeri hanya sebagai pemangku adat, padahal, mereka adalah DPRD yang ada ditingkat negeri

“Saniri yang juga punya tugas penting dalam pemerintahan negeri dan juga masyarakatnya. Kedepan anggota saniri itu tidak hanya main caplok dari soa-soa, harus berkompeten,” kata Ketua Pansus I DPRD Kota Ambon, Jafry Taihuttu kepada Siwalima, Rabu (2/11),

Dijelaskan kedudukan saniri dalam suatu negeri adat itu disamakan dengan kedudukan DPRD yang ada ditingkat negeri.

Yang mana tugas dan fungsinya adalah menjaga, memelihara, mengayomi dan melestarikan hak asal usul dan hukum adat,  menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat.

Baca Juga: Gerakan Pemuda Islam Gelar Khitanan Massal

Menurutnya dengan revisi revisi perda 8, 9 dan 10 tentang negeri kami harapkan proses pengang­katan serta pemberhentian raja di suatu negeri, akan berjalan baik, ketika proses-proses itu betul-betul dipahami oleh saniri

“Kedepan anggota Saniri itu tidak hanya main caplok tapi diperjelas terkait persyaratan umum dan khusus untuk menjadi anggota saniri,” tandasya. (S-25)