Capaian Vaksinasi Jadi Alasan Ambon Level I
AMBON, Siwalimanews – Ketercapaian vaksinasi dosis pertama menjadi alasan Kota Ambon kembali ke level I karena jumlah warga yang divaksin sebanyak 89,45 persen.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon, Wendy Pelupessy mengungkapkan sampai dengan saat ini untuk vaksinasi dosis pertama telah melampaui target yakni diangka 89,45 persen.
“Kita untuk vaksinasi itu sendiri capai 245.280 orang khusus untuk penyuntikan dosis pertama atau 89,45,” katanya Wendy kepada wartawan di Ambon, Rabu (22/12).
Dijelaskan penyuntikan vaksinasi kedua sampai saat ini mencapai 54,5 persen atau 149.385 orang warga kota.
“Secara keseluruhan warga kota yang sudah berhasil divaksin baik dosis pertama dan kedua sebanyak 396.694 orang,” terang Wendy.
Dirinya mengungkapkan, dinas kesehatan tatap berusaha agar jumlah warga yang divaksin tahap dua terus meningkat. Karena dengan banyaknya warga yang melakukan vaksinasi lengkap tentu dapat mempengaruhi sistem keke-balan tubuhnya. “Karena keleng-kapan seseorang divaksinasi adalah mendapatkan dua dosis itu yang bisa meningkatkan katong punya imun tubuh,” jelasnya. (S-52)
Tinggalkan Balasan