TIKAUR, Siwalimanews – Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Maluku Barat Daya mengharapkan kepada semua pihak, terlebih khusus kepada para Calon Legislatif untuk mematuhi aturan kampanye.

Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Maluku Barat Daya, Marthinus Kerlely mengatakan, pengawasan dari pihak Bawaslu Kabupaten  Maluku Barat Daya tetap dilaksanakan seperti biasanya dan disesuaikan dengan tahapan yang sementara berjalan, ditambah lagi pengawasan logistik yang sementara berjalan.

“Kalau pelanggaran soal pemasangan APK itu ada tapi baik Bawaslu dan Panwascam selalu mengedepankan tindakan pesuasif atau ajakan namun kalau tidak dilepas pindahkan ke zona sesuai Keputusan KPU, maka kami akan melakukan tidakan untuk lepas sendiri,” katanya, kepada Siwalima, melalui telepon selulernya, Senin (8/1).

Dirinya berharap, semua pihak baik itu masyarakat dan para Caleg tetap patuhi aturan kampanye yang ada dan para caleg dan parpol tetap melakukan pendidikan politik yang baik untuk rakyat. (S-28)