AMBON, Siwalimanews – Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Maluku Barat Daya akhirnya menyelesaikan sambungan sistem penyedia air minum ke 120 rumah tangga yang ada di Desa Kahiling, Kecamatan Wetar.

Pembangunan sambungan sistem air bersih ini dibilang sukses padahal secara geografis Desa Kahiling memiliki  kontur tanah yang berbukit dan terjal sehingga sulit untuk dikerjakan.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman MBD, Semuel F. Rupilu, mengaku dengan sistem jaringan yang dibangun air bersih sudah terlayani di 120 rumah warga.

“Yang kita bangun dengan menggunakan dana DAK 2021 yakni 1 buah Broncup volume 20 M3, 1 buah reservoir tekan volume 3 M3, 1 buah resorvoir distribusi 20 M3, 1 buah pompa tekan 24 head dan 1 unit panel solar sel, 12.000 M pipa ukuran 3 “ dan 120 SR,” jelasnya.

Sistem ini sendiri tambahnya dibangun dengan menggunakan sistem gravitasi dan sistem tekan (pompa dan solar sel) karena jarak dari sumber air ke pemukiman warga sekitar 13 Km.

Baca Juga: Lusa, Ribuan Kendaraan Masuk Ambon

Kami bergharap masuknya air bersih ini dapat meningkatkan taraf hidup dan memenuhi salah kebutuhan dasar yakni air bersih, ungkapnya.

Selain itu kahadiran sistem  sambungan air bersih juga dapat dimanfaatkan untuk peningkatan ekonomi keluar ga dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Untuk itu, sekarang tinggal bagaimana masyarakat desa merawat dan menjaga sistem yang sudah dibangun pemerintah.

“Kami minta pemerintah desa dan masyarakat berperan aktif dalam merawat, memelihara, menjaga dan mengelola secara baik sistem ini sehingga dapat melayani kebutuhan air bersih untuk jangka waktu yang panjang,” pintanya.(S-09)