AMBON, Siwalimanews – Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Pattimura, menggelar Rapat Senat Terbuka Luar Biasa, Yudisium dan Penggelaran Sarjana (S1) bagi 48 lulusan.

Kegiatan tersebut berlangsung di ruang seminar Lantai 2 FPIK, Kamis (18/4) kemarin.  .

Dari 48 lulusan itu, 6 mahasiswa lulus dengan predikat cumlaude.

Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof D Malle dalam sambutnya mengatakan, FPIK merupakan salah satu fakultas unggul. Sehingga itu harus dipertahankan.

Malle berharap, pada lulusan FPIK memiliki inovasi dan kreativitas yang tinggi serta dapat menjadi agen perubahan.

Baca Juga: Ambil Formulir di Sejumlah Partai, Serin Optimis PF Peroleh Rekomendasi

“Kami tetap mendukung segala kelancaran serta upaya untuk memajukan fakultas ini. Para lulusan juga harus memiliki inovasi dan kreativitas yang tinggi, sehingga kedepan, bisa jadi agen perubahan untuk mengambil peran penting dalam menciptakan lapangan pekerjaan,”harapnya.

Sementara itu, Dekan FPIK mengingatkan para lulusan agar mengubah mindset atau pola pikir agar tidak terfokus hanya untuk menjadi seorang Aparatus Sipil Negara (ASN). Tetapi berusaha untuk mendapatkan peluang pekerjaan lain.

Dia juga meminta, para lulusan terus ada dalam tanggungjawab untuk membangun dan memajukan fakultas ini.

Diketahui, acara tersebut juga dihadiri Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi, Ruslan H Tawari, Senat FPIK, civitas akadmika dan tenaga kependidikan FPIK, perwakilan Ikatan alumni FPIK dan para orang tua lulusan.(S-25)