Walikota Serahkan 100 Paket Sembako
AMBON, Siwalimanews – Bantuan sebanyak 100 paket sembako diserahkan oleh Penjabat Walikota Ambon Bodewin Wattimena kepada masyarakat Hutumuri.
Penyerahaan bantuan ini dilakukan saat Pemerintah Kota Ambon menggelar safari Natal yang dipusatkan di kantor negeri, Kamis (4/1).
Walikota dalam sambutannya mengaku apa yang dilakukan pemerintah saat ini untuk berbagi sukacita Natal yang dirayakan 25 Desember kemarin.
“Intinya adalah sukacita Natal yang kita rasakan bersama dalam perayaan tanggal 25 Desember kemarin. Mudah-mudahan dirasakan oleh kita semua di saat ini,” terang walikota.
Dijelaskan, safari Natal yang dilaksanakan Pemkot berlangsung di semua kecamatan yang ada di Kota Ambon.
Baca Juga: Nazaruddin Dipecat, Kejati Segera Tuntaskan Kasus RS HaulussySelain itu juga menunjukkan komitmen pemerintah bukan saja pada pembangunan fisik, tetapi pembangunan spiritualitas masyarakat.
“Pemkot mendukung dan berharap upaya kita bersama untuk membangun manusia seutuhnya di kota ini bisa terwujud,” ujarnya.
Orang nomor satu di Kota Ambon juga berharap kegiatan safari Natal dapat tetap dirasakan masyarakat Hutumuri, untuk melakukan yang terbaik di tahun 2024.
Untuk diketahui safari Natal ini diawali dengan Kebaktian syukur Natal serta ditutup dengan pelaksanaan program walikota jumpa rakyat atau Wajar.
Sebelumnya juga Pemkot Ambon menggelar acara yang sama di Negeri Latuhalat. Pada kesempatan itu juga, Penjabat Walikota Ambon Bodewin Wattimena mengajak seluruh warga Kota Ambon khususnya yang beragama Kristen untuk memaknai kelahiran yesus kristus yang dirayakan pada saat Natal.
“Proses kelahiran Yesus mengajak kita mengevaluasi diri supaya terus berubah. Hidup sesuai cara hidup yang diajarkan oleh Putra Natal,” kata walikota saat safari natal yang digelar pemkot di salah satu resort di Ambon, Rabu (27/12).
Safari natal yang digelar juga dalam rangka meningkatkan spiritual masyarakat. Dimana pemkot tidak hanya fokus pembangunan fisik tapi juga mental dan karakter warga.
“Peringatan Natal yang dilakukan umat Kristiani menjadi wujud kita bersama, sebab kelahiran Yesus mengajak kita mengevaluasi diri supaya terus berubah dan upayakan hidup sesuai cara hidup yang diajarkan,” terang walikota.
Dalam peranya, walikota mengajak masyarakat khususnya umat kristiani memaknai sungguh kelahiran Yesus adalah peluang bagi umat manusia.
“Teristimewa umat Kristiani, kelahiran Yesus merupakan keselamatan dari Allah yakni penebusan dari doa yang belenggu kehidupan umat manusia,” ujarnya.
Selain itu kelahiran Yesus juga menuntut kita berkomitmen memperbaiki diri. Pentingnya komitmen tersebut karena tanpa hal itu tidak mungkin mengikuti Kristus yang setia.
“Banyak yang terpanggil menjadi saksi kelahiran Yesus. Artinya ini jadi pelajaran bagi kita yang terpanggil bekerja sama. Dalam kerja sama itu ada sukacita dan kebahagiaan yang kita teruskan bagi umat lain. (Mg-3)
Tinggalkan Balasan