Walikota: Pastori Simbol Kehadiran Tuhan
AMBON, Siwalimanews – Gedung Pastori Jemaat GPM Nehemia Benteng, Klasis Pulau Ambon mulai digunakan setelah diresmikan oleh Penjabat Walikota Ambon Bodewin Wattimena, Kamis (29/12).
Peresmian juga ditandai dengan penandatanganan prasasti, sebagai bukti penyertaan Tuhan bagi Jemaat.
Sebelum batu parsasti ini ditandatangani diawali dengan ibadah pagi yang dipimpin pendeta Jhon Chr Ruhulessin.
Walikota yang membacakan sambutan gubernur Murad Ismail itu mengapresiasi atas persemian pastori tersebut.
“Pastori bukan hanya sekedar bangunan megah semata, tetapi menjadi simbol dan tanda kehadiran Tuhan,” katanya.
Baca Juga: Gubernur Murad tak Ikut Rasakan Penderitaan Warga KariuSelain itu kehadiran pastori membuktikan bahwa jemaat ini terus tumbuh dan berkembang, aehingga, melalui momen ini, hati umat semakin menyatu dengan Tuhan, sesama, dan juga pemerintah.
Hadir pada acara ini juga Kepala bappeda dan Litbang Kota Ambon Enricho Matitaputty, Kadis PUPR Melianus Latuihamallo, Kabag Protokol Tawarich Mintik, Camat Nusaniwe, Neltje Latuny dan Lurah Benteng, David Fenanlampir, serta ratusan jemaat dan tamu undangan lainnya.(S-25)
Tinggalkan Balasan