AMBON, Siwalimanews – Wakapolda Maluku Brigjen Jan de Fretes, menghadiri peringatan HUT Gereja Protestan Maluku ke-86 yang dipusatkan di Gedung Gereja Maranatha Ambon, Senin (6/9).

HUT ke-86 tahun ini berlangsung dibawah sorotan tema Bersyukur Atas Kebijakan dan Kemurahan Tuhan Gembala yang Baik (Maz 23 : 1-6).

Peringatan HUT GPM diawali dengan kegiatan ibadah syukur yang dipimpin mantan Ketua MPH Sinode Pendeta Jhon Ruhulessin. Kemudian dilanjutkan dengen resepsi HUT.

Wakapolda Maluku Jan de Fretes pada kesempatan itu, menyampaikan ucapan selamat teriring doa agar GPM selalu menjadi panutan untuk pertumbuhan rohani umat.

“Semoga GPM tetap menjadi panutan untuk umat dan jemaat di Maluku, bahkan dimanapun berada,” harap Wakapolda.

Baca Juga: Dinkes Bursel Pastikan Insentif Nakes Segera Cair

Sebelumnya Wakil Gubernur Barnabas Orno dalam sambutnnya mengatakan, 86 tahun usia GPM, merupakan kasih dan kemurahan Tuhan bagi seluruh pendeta, penatua, diaken, tuagama, perangkat pelayan dan umat GPM yang tersebar di 34 Klasis dan 765 Jemaat di Maluku dan Maluku Utara.

“Kita patut beryukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, bahwa hari ini kita dapat lagi bertemu untuk mengikuti resepsi ke 86 HUT GPM di tahun ini,” ucap Wagub.

Dua tahun ini kata Wagub, GPM dan seluruh komponen agama serta masyarakat Maluku, bahkan dunia bergumul dengan adanya Covid-19. Virus pandemi ini merupakan persoalan global yang berpengaruh terhadap tatanan kehidupan diberbagai sektor.

“Kami mengapresiasi visi pimpinan majelis pekerja harian Sinode GPM saat ini untuk menyambut jubelium GPM. Satu abad atau seratus tahun GPM pada 6 September 2035 nanti,” ucapnya. (S-45)