AMBON, Siwalimanews – Tim perdamaian yang bertugas menjagar dan merawat kedamaian di dalam desa wayame dikukuhkan.

Penjabat Walikota Ambon, Bodewin Wattimena, usai mengu­kuhkan tim perdamaian Jumat (18/11) mengaku kagum dengan inisiatif dari pemerintah desa.

“Warga Wayame sangat luar bia­-sa. Mampu menjaga perdamaian di­-tengah-tengah konflik 1999 dan ter­-jaga hingga saat ini,” ujar walikota.

Ia mengaku kondisi Wayame yang mampu menjaga perdamaian hingga 23 Tahun ini, tentu menginspirasi semua pihak. Ini artinya, Wayame bisa bertanggungjawab dalam menjaga, merawat, dan memelihara perdamaian di Kota Ambon.

“Saya harap, Wayame menjadi contoh bagi semua desa, negeri dan kelurahan di Ambon, supaya kehidupan dalam bingkai hidup bersaudara mesti selalu kita bangun, jaga dan rawat. Kalau tidak ada perdamaian, maka akan jadi penghalang, batu sandungan untuk kita dalam membangun kota ini,” tandasnya.

Baca Juga: 159,51 Hektar Kawasan Ambon Permukiman Kumuh

Sementara Kades Wayame, Samsudin Menur menambahkan tim itu merupakan gabungan dari warga setempat yang dipercayai bisa merawat perdamaian.

“Mereka akan berperan untuk meminimalisir cerita-cerita negatif yang membawa isu agama yang nantinya berdampak bagi perdamaian yang ada di Wayame,” ungkapnya. (S-25)