AMBON, Siwalimanews – Tiga Universitas di Kota Ambon menjadi target pelaksanaan sosialisasi penggunaan barcode oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ambon, dengan dampingi Bank Mandiri, selaku  pemilik ide dan gagasan pembayaran angkutan umum dengan menggunakan elektronik money (e-money).

Kadishub, Roby Sapulette mengungkapkan, tiga universitas itu antara lain Universitas Pattimura (Unpatti), Universitas Kristen Indonesia Maluku (UKIM), dan Institu Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon.

Disinggung terkait dengan alasan memilih melakukan sosialisasi pada tiga universitas ini, Sapulette mengatakan, ketiganya berada di kawasan pemerintahan Kota Ambon. sehingga sosialisasi tentu harus di mulai dari sini.

“Ya samplenya memang seperti itu,” tandasnya kepada wartawan di Unit Layanan Administrasi (ULA) Balai Kota, Kamis (4/11).

Untuk waktunya sendiri, Sapulette mengungkapkan sampai dengan saat ini masih melakukan koordinasi dengan  pihak kampus. “Dalam waktu dekat karena sampai saat ini kita sementara berkoordinasi dengan pihak Universitas nanti akan diatur waktunya,” katanya.

Baca Juga: Resmi Berlaku, Naik Pesawat tak Wajib PCR Cukup Antigen

Kata dia, dalam waktu dekat sosialisasi terkait dengan penggunaan barcode ini akan segera dilakukan untuk publik melalui media massa.

“RRI itu kalau nggak salah itu Minggu depan nanti,” bebernya.

Dirinya menegaskan, meski nantinya akan disosialisasi dan akan di jalankan. Namun, warga tak wajib melakukan pembayaran secara barcode. Apabila ingin membayar secara tunai tetap diperbolehkan. (S-52)