AMBON, Siwalimanews – Tari Soya Soya, pengalungan bunga dan tradisi Joko Kaha (Injak bumi) turut menyambut hangat Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Richard Tampubolon didampingi Ketua Persit KCK PD XVI/Pattimura Ny. Sely Tampubolon dan sejumlah Pejabat Utama di Bumi Kieraha/Bumi Empat Gunung, Senin (28/3).

Kedatangan Pangdam beserta rombongan disambut langsung oleh Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Novi Rubadi Sugito beserta unsur Forkopimda Provinsi Maluku Utara di Bandara Sultan Baabullah Ternate dan dijadwalkan Pangdam beserta rombongan akan melakukan kunjungan hingga Sabtu mendatang.

Hal pertama yang disambangi Pangdam beserta rombongan adalah Makorem 152/Baabullah yang berada di Jl. A.m.Kamarudin No. 1 Kel. Sangaji Ternate Utara.

Disana Pangdam beserta rombongan berkesempatan bersilaturami dan bertatap muka dengan Prajurit dan Persit Makorem 152/Baabullah yang sebelumnya Pangdam menerima paparan satuan oleh Danrem 152/Baabulllah.

Pangdam dalam sambutannya dihadapan 300 personil Makorem,  Korem 152/Baabullah mengatakan, sejauh ini sudah sangat baik dalam kinerja maupun prestasi lainnya.

Baca Juga: Sadli: Potensi Kelautan & Perikanan Menjanjikan

Pangdam juga  berpesan agar setiap personel untuk menghindari pelanggaran sekecil apapun dengan memegang teguh Santiaji (Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI).

Dalam kesempatan tersebut juga Pangdam sempat melakukan interaksi bersama Prajurit dan Persit dengan memberikan beberapa pertanyaan serta memberikan reward bagi yang dapat menjawab pertanyaan tersebut.

Diakhir kunjungannya di Makorem Pangdam beserta Ketua Persit KCK PD XVI/Ptm menuliskan kesan dan pesannya untuk seluruh warga Korem dan jajaran.

Usai bertatap muka di Makorem 152/Baabullah, Pangdam melanjutkan kunjungannya ke kediaman Walikota Ternate Tauhid Soleman, guna melakukan sambang silaturahmi.

Disana Pangdam berkesempatan mengenalkan diri sebagai Pangdam yang baru sekaligus berharap melalui kegiatan ini dapat mempererat kerja sama dengan Pemerintah Daerah dalam hal ini Walikota Ternate. Tidak lupa Pangdam beserta rombongan juga mengunjunngi instansi Kepolisian Mapolda Maluku Utara.

Sedangkan ditempat terpisah, Ketua Persit KCK PD XVI/Pattimura melakukan kunjungan ke Panti Lansia Himo-Himo Ternate guna memberikan Tali Asih kepada sejumlah lansia disana. Hal ini sebagai wujud empati dan kepedulian antar sesama khususnya dimasa Pandemi Covid-19.

Kegiatan dilanjutkan dengan menyambangi Makodim 1501/Ternate yang berada di Jl. Muhajirin, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara . Seperti yang dilakukan di Makorem 152/Baabullah, Pangdam beserta rombongan berkesempatan meninjau langsung sarana dan prasana satuan serta bertatap muka dengan prajuritnya.

Pada Malam harinya,  Pangdam beserta Ketua Persit KCK PD XVI/Pattimura beserta rombongan menghadiri jamuan makan malam bersama Gubernur Malut K.H. Abdul Ghani Kasuba, Lc. dan  Forkopimda Malut yang digelar di Kediaman Gubernur Malut. (S-07)