Personel Lanud Saumlaki Ikut Apel Gabungan TNI Polri
SAUMLAKI, Siwalimanews – Personel Pangkalan Udara Ig Dewanto Saumlaki mengikuti apel gabungan TNI Polri dalam ragka Quick Wins Presisi Polri yang rutin dilaksanakan dan secara bergantian di satuan masing-masing.
Apel gabungan kali ini dipusatkan di Markas Komanda Distrik Militer (Makodim) 1507 Saumlaki, Senin (6/2) dimpin Wakapolres Tanimbar Kompol Hendrik Rumsory.
“Di wilayah kita sering terjadi bencana, yang terbaru adalah bencana gempa bumi. Kita harus menanganinya secara bersama-sama baik pemda, TNI maupun Polri,” ujar wakapolres saat mengambil apel tersebut.
Wakapolres juga minta, TNI-POLRI harus solid dalam melaksanakan tugas, termasuk tugas memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat.
“Salah satunya seperti sekarang ini dimana KKT dilanda bencana alam gempa bumi, TNI dan Polri saling bahu-membahu memberikan pertolongan kepada masyarakat terdampak gempa. Selain itu TNI-POLRI jangan mudah terpengaruh dengan adanya berita pemecah belah yang muncul di media sosial, oleh karena itu TNI dan Polri harus tetap solid,” ucap wakapolres saat menyampaikan pesan Dandim.(S-26)
Baca Juga: UGM Siap Bersinergi dengan BNPP
Tinggalkan Balasan