Pasar Mardika Resmi Difungsikan, Kapolda Pastikan Tempatkan Pos Terpadu
AMBON, Siwalimanews – Gedung baru Pasar Mardika resmi difungsikan, itu ditandai lewat grand opening pengelolaan gedung baru Pasar Mardika yang berlangsung, Kamis (18/4).
Kapolda Maluku Irjen Lotharia Latif yang hadir dalam kegiatan tersebut, sangat antusias, lantaran kawasan pasar dapat tertata secara baik serta meminimalisir kemacetan di kawasan tersebut.
Dilain sisi, untuk memastikan keamanan terus terjaga dengan baik kepada pengunjung pasar maupun pedagang, maka pihaknya akan menempatkan pos terpadu dikawasan tersebut.
“Saya kira Pasar Mardika merupakan pasar modern baru yang harus dijaga bersama, baik kebersihannya, lingkungnya dan kenyamanannya. Kenyamanan baik itu pedagang maupun masyarakat yang berbelanja disini jangan sampai nanti tidak ada perubahan, konsepnya harus aman, nyaman untuk pedagang maupun masyarakat,” ucap kapolda.
Peresmian Pasar Mardika ditandai dengan penekanan tombol sirine dan pemotongan pita oleh gubernur yang didampingi kapolda dan forkopimda Maluku.
Baca Juga: Pasca Putusan Pilpres, Partai Gerindra Buka Pendaftaran BacalkadaPada kesempatan itu, gubernur, kapolda dan forkopimda juga meninjau fasilitas dan aktivitas sembari menyapa para pedagang dan masyarakat yang ada pada gedung baru Pasar Mardika tersebut.
Gubernur pada kesmepatan itu memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Menteri PUPR melalui Balai Sarana Prasarana Wilayah Maluku serta berharap tidak ada lagi premanisme di kawasan pasar.
“Kami mengajak seluruh masyarakat Kota Ambon untuk menjaga kebersihan Pasar Mardika ini dan jangan ada lagi tindakan premanisme,” pinta gubenrur.(S-10)
Tinggalkan Balasan