AMBON, Siwalimanews – Pesawat Lion Air jenis Boeing 737-800NG melakukan penerbangan perdana dari Bandara Internasional Pattimura menuju ke Bandara Karel Sadsuitubun Langgur,  Rabu (15/6).

Penerbangan menuju ke Langgur sudah dijadwalkan terhubung langsung dengan Ambon.

Bupati Maluku Tenggara, Taher Hanubun kepada pers di Langgur mengatakan, keberadaan Lion Air dengan sendirinya membuka konektivitas khususnya mempro­mosikan Maluku Tenggara kepada Indonesia dan dunia internasional.

“Karena itu, untuk mendu­kungnya perlu pesawat berbadan besar. Hari ini, (kemarin Red) Lion Air, kami bersyukur sudah meme­nuhi ekspektasi kami,” kata Hanubun.

Pada kesempatan itu juga ia meminta pihak pihak Lion Group untuk meninjau kembali harga tiket Ambon-Langgur.

Baca Juga: TMMD Komitmen Nyata TNI Mengabdi

Menùrutnya, harga tiket pesawat Ambon-Langgur sejauh ini cukup mahal.

“Ya, kami meminta suoaya pihak Lion Air meninjau kembali harga tiket. wisatawan mau kunjungi Malra masih terkendala harga tiket yang mahal. Semoga kerja sama antara Pemkab Malra dan Lion Air dapat membantu mempromosikan Malra secara luas,” harapnya. (S-07)