TIAKUR, Siwalimanews – Persiapan kunjungan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Muhammad Tito Karnavian, di Kabupaten MBD, maka Pemerintah Kabupaten MBD melaksanakan rapat bersama.

Rapat bersama itu, berlangsung di ruang kerja Bupati MBD, Senin (8/5) kemarin, dan dipimpin Bupati Kabupaten MBD, Benjamin Thomas Noach.

Dan dihadiri, Penjabat Sekda MBD, Kepala Kejaksaan Negeri MBD, Dandim 1511 Pulau Moa, Kapolres MBD, Asisten Sekda MBD, para staf Ahli dan OPD terkait lingkup Pemda MBD.

Dalam arahanya, Bupati MBD menyampaikan, Pemda dan masyarakat MBD bersyukur atas rencana kunjungan Menko Polhukam dan Mendagri ke MBD.

“Kami harap dengan kehadirannya, langkah percepatan pembanguan wilayah perbatasan, khususnya MBD, dapat berjalan dengan baik yang bermuara pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat pada perbatasan negara,” harapnya.

Baca Juga: Ditpolairud Patroli Laut Cek Dokumen Kapal Motor

Menurut Bupati MBD, Pemda dan masyarakat harus siap menerima kunjungan para Menteri dan rombongan. Berbagai rancangan alternatif yang telah disiapkan dan dirancangkan BNPP harus selalu dimonitoring, sehingga pelaksanaan kegiatan Gerbangdutas yang bertujuan mengintervensi ketertinggalan, ketidakmerataan pembangunan sampai dengan infrastruktur yang tidak layak pada Kabupaten MBD oleh Kementerian dan Lembaga dapat berjalan dengan sukses dan lancar.

“Sasaran yang ingin dikunjungi adalah Pulau Metimarang, untuk memastikan pulau-pulau terluar kita aman dari intervensi negara lain. Selain pertahanan keamanan, tetapi juga yang menjadi fokus utama adalah ekonomi masyarakat. Untuk itu mari bersama mempersiapkan segalanya dengan baik. yang paling utama adalah kesiapan hati kita,” ujarnya.

Sekedar diketahui bersama, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, selaku Ketua Pengarah Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Muhammad Tito Karnavian selaku Kepala BNPP, dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja untuk melaunching pelaksanaan Gerakan Pembangunan Terpadu Perbatasan (Gerbangdutas) Tahun 2023 di Wilayah Lokpri yang berada di Kabupaten MBD pada 30-31 Mei mendatang. (Mg-2)