Gandeng Binda, Pemkab Aru Percepat Vaksinasi
DOBO, Siwalimanews – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Aru mengandeng Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Maluku mempercepat proses vaksinasi.
Kaposda BIN Aru M. Tampubolon kepada Siwalima, disela-sela vaksinasi di Tribun Lapangan Yos Sudarso, Jumat (14/1) mengatakan, dalam pelaksanaan vaksinasi kali ini, ditargetkan kepada 700 peserta masyarakat, 200 pelajar dan 100 lansia.
“Tercatat pada awal Januari 2022 vaksinasi di Kepulauan Aru mencapai ribuan orang. Rangkulan kerja sama BIN dengan setiap pemda menjadikan pelaksanaan vaksinasi bisa lebih efektif dan tepat sasaran,” ucapnya.
Menurutnya, dorongan BINDA Maluku dalam pelaksanaan vaksinasi di Aru, adalah bentuk program pemerintah terkait vaksinasi Covid-19 guna mewujudkan kekebalan komunal.
“Kedepan BINDA Maluku akan terus membantu dan mendorong setiap daerah untuk percepatan vaksinasi anak usia 6-12 tahun dan lansia disusul dengan vaksin booster di Maluku,” ucapnya.
Selain itu, untuk mendukung hal tersebut Binda Maluku bekerjasama dengan Dinkes Aru dengan menggunakan 6 tim nakes, diantaranya 3 tim dari Puskesmas Siwalima dan 3 tim dari Puskesmas Dobo dan Puskesmas Patidjalabil. (S-25)
Tinggalkan Balasan