Gagal Dinikmati Masyarakat, Komisi III Kecam Proyek Pansimas
AMBON, Siwalimanews – Komisi III DPRD Provinsi Maluku mengecam keras, pelaksanaan program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pansimas) di Maluku.
Pasalnya, program yang bertujuan untuk menyediakan akses air bersih kepada masyarakat dibawah Kementerian PUPR ini, terkesan dikerjakan asal-asalan dan tidak bertahan lama alias mubazir.
Wakil Ketua Komisi III DPRD Provinsi Maluku Saodah Tethool mengungkapkan, pihaknya menemukan sejumlah air bersih dari program Pansimas yang tidak dinikmati masyarakat, akibat dari pekerjaan yang asal-asalan.
“Banyak program Pansimas di Maluku Tenggara yang gagal dinikmati masyarakat karena tidak ada airnya,” kesal Tethool kepada wartawan di ruang Komisi III, Kamis (12/1).
Saodah mengaku, memiliki data terkait dengan titik-titik air bersih pansimas yang sejak dibangun tetapi sampai saat ini tidak dapat memenuhi kebutuhan masyarakat, bahkan ada yang tidak selesai.
Baca Juga: Silano Akui Penataan Aset Pemkot Masih BermasalahDirinya menduga pekerjaan air bersih tersebut asal-asalan dan tidak mencari air baku, akibatbya ketika sumber air sedikit, maka tidak akan bertahan lama.
“Pansimas ini ditutup saja sebab seluruh air bersih tidak jalan dengan baik, sebab sumber yang dicari itu sesaat, apalagi kalau deteksi air dilakukan saat hujan dan ketika musim hujan selesai, maka jadi proyek gagal,” tuturnya.
Politisi Gerindra ini menegaskan, jika program pansimas seperti yang terjadi, maka sebaiknya seluruh program ini dihentikan agar tidak merugikan masyarakat.(S-20)
Tinggalkan Balasan