Elly: Rumdis Ketua DPRD tak Layak Huni
AMBON, Siwalimanews – Ketua DPRD Kota Ambon Elly Toisuta mengaku, rumah dinas yang diperuntukan baginya di kawasan Karang Panjang, tak layak huni.
“Memang kita lihat dari luar fisik bangunan pada bagian depan hanya sebagian plafon yang rusak, namun di dalamnya plafon sudah rusak karena musim hujan berkepanjang, bahkan cat pada tembok dan item lain dari bangunan itu tidak layak lagi sehingga perlu dilakukan renovasi,” ungkap Toisuta saat dikonfirmasi Siwalimanews melalui telepon selulernya, Selasa (21/9).
Dijelaskan, renovasi ini telah dianggarkan, namun karena adanya refocusing anggaran sehingga rencana untuk pemerintah merenovasi rumah dinas ini tertunda.
“Waktu kemarin sudah dianggarakan untuk rehab rumah itu, hanya karena refocusing sehingga anggarannya mengalami penundaan, mungkin di tahun anggaran depan atau mungkin di perubahan dimasukan lagi,” ujarnya.
Ditanya berapa besar anggaran untuk renovasi serta operasional kerumah tanggaan, Toisuta mempersilahkan menanyakannya ke Sekretariat DPRD.
Baca Juga: Polresta Ambon Rayakan HUT Lalulintas ke 65“Memang benar anggarannya ada dalam Pos APBD, namun lebih jelasnya bisa langsung konfirmasi ke sekwan supaya bisa tahu nilai anggarannya seperti apa,” ucapnya. (Mg-5)
Tinggalkan Balasan