AMBON, Siwalimanews – Ketua DPRD Provinsi Maluku Lucky Wattimury, menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih waspada terhadap perubahan cuaca, yang mengakibatkan tingginya curah hujan di sebagian wilayah Maluku.

Pasalnya, BMKG beberapa hari lalu mengeluarkan peringatan dini cuaca yang berpotensi terjadinya hujan dengan instensitas tinggi disertai petir akan terjadi di sebagian wilayah Provinsi Maluku dan sekitarnya.

“Terhadap peringatan ini, masyarakat harus segera merespon dengan lebih waspada terhadap animali cuaca yang dipastikan akan berubah-ubah,” himbau Wattimury kepada wartawan di Baileo Rakyat Karang Panjang, Selasa (12/7) merespon peringatan dini cuaca yang dikeluarkan Badan Meteorologi klimatologi dan Geofisika Ambon.

Khusus bagi masyarakat yang berdiam di wilayah bantaran sungai dan lereng gunung Wattimury minta, agar lebih waspada dan siaga terhadap potensi bencana yang sewaktu-waktu dapat terjadi akibat hujan lebat yang menyebabkan struktur tanah menjadi labil dan mudah longsor.

Tak hanya itu, masyarakat yang selalu bepergian dengan menggunakan kendaraan juga harus memperhatikan kondisi pohon di tepi jalan agar terhindar dari tumbangnya pohon yang sudah termakan usia.

Baca Juga: Lagi, Identitas Mantan Direktur RSUD di Kasus Medical Check Up Calkada Dirahasiakan

Selain itu, Wattimury juga minta pemerintah kabupaten/kota di Maluku untuk terus melakukan himbauan kepada masyarakat dalam rangka mengingatkan warga untuk tetap berhati-hati selama musim penghujan. Tanggap darurat bencana juga mesti menjadi perhatian serius pemda guna mengambil langkah-langkah cepat dan terukur demi menyelamatkan masyarakat disaat bencana terjadi.

“Kita berharap, semua pihak dapat berkerja sama dalam menghadapi bencana akibat animali cuaca yang terjadi akhir-akhir ini, sehingga kita dapat meminimalisir kerugian, baik nyawa maupun harta benda,” tandasnya. (S-20)