AMBON, Siwalimanews – PT PLN Persero Wilayah Maluku Maluku Utara (MMU) menggelar Car Fress Day dalam rangka Hari Pelanggan Nasional (Harpenas) Ta­hun 2023 di Jalan Ay Patty, Minggu (10/9).

Acara tersebut diwarnai dengan senam pagi bersama dengan Ketua Tim PKK Provinsi Maluku, Widya Murad Ismail dan Senior Manager Niaga PLN UIW MMU Maman Su­laiman serta sejumlah pejabat dan staf PLN lainnya.

Sulaiman mengatakan, kegiatan ini merupakan apresiasi bagi pe­langgan.

“Ini kegiatan sebagai wujud apre­siasi kita kepada para pelanggan kita. Kita dating kepada mereka untuk berikan apresiasi itu,” ujarnya.

Sementara itu Widya berharap PLN Maluku dapat memberikan pe­layanan yang baik kepada Masya­rakat Maluku.

Baca Juga: Pemprov Usul Penjabat Kota Tual & Malra ke Mendagri

“Harapannya PLN dapat berikan pelayanan yang terbaik kepada pe­langgan mereka terutama masyara­kat Maluku, sehingga masyarakat se­nang dengan pelayanannya,” pin­tanya.

Terpisah, GM PLN UIW MMU, Awat Tuhuloula mengatakan, terkait dengan electrifying lifestyle, dimana kegiatan ini selain dalam rangka merayakan Hari Pelanggan Nasio­nal, pihaknya  juga mengenalkan electrifying lifestyle kepada Mas­yarakat.

“Salah satunya adalah dengan percobaan mobil listrik oleh Ibu Gubernur Maluku. Kami harap masyarakat akan semakin melek dengan gaya hidup baru serba listrik dalam mewujudkan green energy,” katanya. (S-08)