PEMBENTUKAN Persatuan Pemuda Moa mendapat dukungan penuh dari Bupati Maluku Barat Daya (MBD), Benyamin Thomas Noach. Karena dinilai dapat menangkal setiap permasalahan dan memberikan edukasi yang baik terhadap pentingnya hidup dalam kebersamaan.

Hal ini disampaikan Bupati Noach, dalam pembukaan Musyawarah Besar (Mubes) I Pemuda Moa Bersatu, yang berlangsung di Dusun Syota, Kecamatan Pulau Moa, MBD, Rabu (23/2).

Melalui sambutannya, Ia berharap, musyawarah tersebut dapat melahirkan pemikiran yang modern dan tetap mempertahankan kultur budaya dalam setiap kebijakan yang diambil.

“Pulau Moa merupakan ibukota Kabupaten MBD. Sebagai konsekuensinya, banyak orang akan datang dan masuk ke Pulau Moa,” terangnya.

Kondisi seperti ini, lanjut Bupati, memaksa masyarakat untuk beradaptasi dengan kebiasaan baru, yang juga ikut masuk ke Pulau Moa. Karena itu, masyarakat perlu membentuk sebuah pertahanan yang dapat mempertahankan jati diri daerah, kultur dan budaya daerah.

Baca Juga: Gudang Non SRG Mankwe Duunte Diresmikan

“Kita ada di pulau ini, dan pulau ini bukan pulau tanpa penghuni,” ujarnya.

Diharapkan, Persatuan Pemuda Moa terus menjadi mitra pemerintah serta saling membantu dan terus bersatu dalam menghadapi berbagai persoalan karena bersatu itu indah, untuk membangun Kabupaten MBD lebih baik kedepan.

“Saya mengutip kata Bung Karno, Sang Proklamator Bangsa Indonesia, yang berbunyi Berikan aku 1000 orang tua, maka akan kucabut Semeru dari akarnya. Dan berikan aku 10 pemuda, maka akan kugoncangkan dunia,” katanya.

Dengan kata lain, tambahnya, peran pemuda dalam sebuah perubahan daerah sangatlah penting. Persatuan Pemuda              Moa juga diharapkan, selalu berinovasi dalam upaya peningkatan kesejah­teraan dan ketentraman masyarakat bersama pemerintah. (S-08)