Bocah 6 Tahun di Air Kuning Hilang Terseret Arus Kali
AMBON, Siwalimanews – Fairus Rabani (6) asal Desa Batu Merah hilang di kali Dusun Air Kuning, Selasa (18/10) kemarin sekitar pukul 16.00 WIT. Sebelum dinyatakan, hilang korban dikabarkan terjatuh ke dalam selokan dan terserat arus kali.
“Setelah mendapat Informasi hilangnya korban, Basarnas Ambon mengerahkan satu tim rescue menuju lokasi kejadian guna melakukan pencarian,” jelas Kepala SAR Ambon, Mustari kepada wartawan di Ambon, Rabu (19/10).
Menurutnya, pencarian mulai dilakukan pada pukul 19.30 WIT, dimana tim SAR gabungan mulai melakukan penyisiran dan pencarian di kali Dusun Air Kuning.
Tak hanya Basarnas, kurang lebih 100 personel SAR gabungan, yang melibatkan personel Polsek Sirimau, BPBD Kota Ambon, Tagana, PMI, personel Damkar, serta masyarakat setempat.
“Untuk pecarian hari pertama tim melaksanakan penyisiran sepanjang kali hingga, Rabu (19/10) dini hari atau tepat pukul 01:00 WIT, namun belum menemukan tanda-tanda keberadaan korban,” ungkapnya.
Baca Juga: Kolatlena: Pencegahan Konflik di Maluku Belum OptimalPencarian kembali dilakukan pada pagi hari. Dimana dalam pencarian hari kedua ini, tim SAR gabungan memperluas area pencarian sejauh 3 KM dari lokasi kejadian.(S-10)
Tinggalkan Balasan