BMKG: Waspada Cuaca Ekstrim
AMBON, Siwalimanews – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menghimbau masyarakat Kota Ambon untuk waspada cuaca ekstrim. Dalam prediksinya, BMKG menjelaskan intensitas curah hujan di Maluku untuk beberapa hari kedepan masih tinggi.
Berdasarkan rilis yang diterima Siwalima Minggu (7/2), BMKG mengeluarkan peringatan dini dan berlaku mulai 7-9 Februari 2021. Prakirawan Stasuin Meteorolgi Pattimura menjelaskan, wilayah yang berpotensi terjadinya hujan sedang hingga lebat pada 7 Februari 2021 berpeluang terjadi di Kota Tual, Kabupaten Maluku Tenggara dan Kabupaten Kepulauan Aru.
Selanjutnya pada 8 Februari berpotensi terjadi di Kota Tual, Seram Bagian Timur, Kabupaten Maluku Tenggara dan Kabupaten Kepulauan Aru. Kondisi yang sama juga akan terjadi pada 9 Februari 2021 berpeluang terjadi di SBT dan Kabupaten Kepulauan Aru
Berdasarkan analisis pola angin lapýsan atas, daerah tekanan rendah pada wilayah Timur Australa menyebabkan pembentukan pembelokan masa udara dan pengumpulan angin pada wilayah Maluku.
“Untuk anomaly suhu permukaan laut wilayah Maluku menunjukkan keadaan relatif menghangat khususnya pada wilayah Laut Banda, dan dengan adanya pembelokan massa udara/shearhne dý wilayah Pulau Ambon dan Pulau Seram juga turut mengindikasýkan adanya tambahan suplay uap air disekitar wilayah tersebut,” jelas prakirawan.
Baca Juga: BMW Berbagi Bersama Anak Panti AsuhanSementara, pada wilayah Maluku Barat Daya, Kepulauan Tanýmbar, Kepulauan Kei dan Aru lebih diakibatkan oleh sistem tekanan rendah yang terbentuk pada walayah Utara Australia. (S-51)
Tinggalkan Balasan