AMBON, Siwalimanews – Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Maluku memastikan telah menekan laju inflasi Maluku di bulan desember 2023.

Di bulan Desember 2023, inflasi gabungan kota IHK di Maluku secara bulanan sebesar 0,41 persen (mtm) dan lebih rendah dibanding­kan dengan realisasi November sebesar 0,50 persen (mtm).

“Inflasi gabungan kota di Maluku sama dengan angka inflasi nasional sebesar 0,41 persen (mtm),” jelas Kepala Perwakilan BI Maluku, Ra­windra Ardiansah, dalam rilis yang diterima Siwalima, Kamis (4/1).

Dikatakan, secara spasial, tekanan inflasi berasal dari Kota Tual sebesar 0,99 persen (mtm). Jumlah ini  meningkat dari bulan sebelumnya yang mengalami deflasi sebesar -0,51 persen (mtm).

Sementara inflasi Kota Ambon pada Desember melandai di angka 0,37 persen (mtm).

Baca Juga: Pertamina Sesuaikan Harga Pertamax & Dex Series

Melandainya inflasi gabungan Kota di Maluku sambungnya, juga tertahan oleh penurunan angka inflasi pada kelompok transportasi sebesar 0,95 persen (mtm).

“Penurunan angka inflasi angku­tan udara sejalan dengan data historis beberapa tahun terakhir yang mengalami penurunan pada Desember,” jelasnya.

Namun secara kelompok, inflasi kelompok transportasi mengalami penurunan dari sebesar 1,83 persen (mtm). Penurunan tekanan inflasi pada kelompok transportasi juga berasal dari komoditas bensin yang mengalami deflasi sebesar -0,04 persen (mtm).

“Ini terjadinya deflasi pada komoditas bensin diakibatkan oleh penyesuaian harga BBM non subsidi,” ujarnya.

Secara kelompok lanjutnya, tekanan harga yang masih bersum­ber dari kelompok makanan, minu­man, dan tembakau, yang mengalami inflasi pada bulan Desember sebesar 1,02 persen (mtm).

“Tekanan inflasi bersumber dari komoditas hortikultura, antara lain cabai rawit, beras, dan sawi hijau yang mengalami inflasi masing-masing sebesar 21,28 persen (mtm); 0,61 persen (mtm); dan 20,47 persen (mtm),” terangnya.

Peningkatan inflasi komoditas hortikultura, khususnya cabai rawit utamanya masih merupakan dampak dari El Nino yang melanda wilayah sentra produksi pemasok ke Maluku hingga triwulan I 2024.

Dengan itu sehingga, secara tahunan, pada bulan Desember 2023, tekanan inflasi gabungan kota IHK di Maluku mengalami penurunan sebesar 2,81 persen (yoy) dan menu­run dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 2,96 persen (yoy). (S-25)