AMBON, Siwalimanews – Pemerintah Kota Ambon lewat Dinas Sosial membantu menyalurkan bantuan bagi warga yang terdampak longsor akibat curah hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi akhir-akhir ini.

Bantuan yang diberikan kepada 10 kepala keluarga terdampak berupa makanan siap saji. Selain itu, ada juga bantuan dari Kementrian Sosial berupa Ikan sayur dan nasi.

“Kami sudah bantu seperti biasa. Ada juga bantuan dari kementrian seperti ikan kaleng dan makanan yang bisa langsung dipanaskan,” kata Kepala Dinas Sosial Kota Ambon, Nurhayati Jasin, kepada wartawan, Rabu (26/5).

Dia mengaku, bantuan dari Kementrian Sosial tidak disimpan di pemerintah kota. Melainkan semua stok bantuan dimaksud berasa pada gudang Pemerintah Provinsi Maluku.

“Jadi kita nanti ada korban baru kita minta ke Pemerintah Provinsi Maluku. Karena kita nggak punya gudang penyimpanan. Yang jelas jika ada korban, maka kami akan turun membantu. Itu bagian dari tugas kita,” ujarnya.

Baca Juga: Lantamal IX Latih Evakuasi Medis Laut Bagi Mahasiswa

Ia menjelaskan, bantuan ini juga diberikan kepada rumah yang memang terdampak sekali.

“Yang kita perhatikan memang rumahnya terdampak yang mereka misalnya nggak bisa masak. Itu kan mereka nggak bisa makan, itu yang kita bantu,” ujarnya.

Tambah dia, 10 keluarga dimaksud juga telah ditangani Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Ambon.

“Itu semua korban sudah kami bawa. Semua di tangani oleh badan bencana,” tandasnya. (S-52)