DOBO, Siwalimanews –  Penjabat Bupati Kepulauan Aru, Rosida Soamole menegaskan, perayaan Hari Pahlawan kiranya tidak hanya sekedar diingat setiap tanggal 10 November, namun harus dikenang sepanjang masa pengorbanan para pahlawan bangsa dalam mempertahankan kedaulatan bangsa dan negara ini.

“Tahun ini kita eringati Hari Pahlawan 10 November 2020 dengan hikmat, meskipun ditengah masa pandemi, dengan jumlah peserta yang terbatas dan disesuaikan dengan protokol kesehatan,” ujar Soamole saat bertindaks ebagai inspektur upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional, yang dipusatkan di halaman Kantor Bupati Aru, Senin (10/11).

Menurutnya, apa yang telah dilakukan para pahlawan kiranya dapat menginspirasi dan memotivasi  semua orang untuk meneruskan perjuangan mereka.

“Kalau dulu kita berjuang dengan mengangkat senjata, maka sekarang kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa seperti, kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham radikal termasuk berjuang melawan pandemi covid 19 yang saat ini melanda dunia,” ujarnya.

Meskipun dalam masa pandemi covid, peringatan Hari Pahlawan Tahun 2020 diharapkan dapat berlangsung secara khidmat dan tidak kehilangan makna, serta dapat memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa.

Baca Juga: 1 WNA dan 6 Penumpang Asal Makassar Ditolak di Dobo

Nilai-nilai kepahlawanan seperti percaya kepada Tuhan Yang Maha Esa, rela berkorban, pantang menyerah, suka membantu, bergotong royong perlu terus dirawat dan dipupuk agar dapat tumbuh bersemi di dalam hati sanubari setiap rakyat Indonesia.

“Semangat kepahlawanan yang terus menyala, dapat dijadikan sebagai motor penggerak dalam upaya kita mengisi kemerdekaan untuk mewujudkan cita-cita para pendiri negeri ini,” tuturnya.

Selian itu kata Soamole, yakinlah apabila setiap anak bangsa Indonesia tertanam semangat dan nilai-nilai kepahlawanan tersebut, maka dipastikan akan dapat menyelesaikan berbagai masalah bangsa.

“Mari tunjukkan kontribusi kita kepada bangsa dan negara dengan menjadi pahlawan masa kini yang memiliki empati untuk menolong sesama, saling menghargai dan menghormati satu sama lain,” ajak Soamole.

Pada kesempatan penjabat juga ia menghimbau kepada seluruh rakyat Indonesia, khusunya di Aru untuk berpartisipasi memperingati Hari Pahlawan Tahun 2020 sebagai salah satu bentuk penghargaan atas jasa para pahlawan sebagaimana ungkapan The Founding Fathers Sukarno yang menyatakan hanya bangsa yang menghargai jasa pahlawannya dapat menjadi bangsa yang besar,“. (S-25)