Saidna Optimis Tim Futsal Ambon Raih Medali Emas
AMBON, Siwalimanews – Cabang olahraga Futsal diajang Popmal IV tahun ini, hanya diikuti oleh 7 kontingen, dan pertandingannya mulai berjalan pada, Selasa (22/11) kemarin.
Ketujuh tim yang ambil bagian dalam cabor ini, yakni Kota Ambon, Malra, Malteng, SBT, SBB, Buru, da MBD. Dengan demikian, maka pihaknya optimis tim Kota Ambon akan meraih medali emas.
“Kita optimis bisa sumbang satu medali emas dari cabor futsal, sebab materi pemain yang dimiliki Ambon punya kualitas,s ebab mereka adalah atlet-atlet yang pernah ikut kompetisi nasional di Riau,” ucap penanggungjawab cabor Futsal Saidna Azhar bin Taher kepada wartawan di Baileo Rakyat Belakang Soya, Rabu (23/11).
Pada kesmepatan itu Saidna juga berharap, 7 tim yang bertanding di cabor futsal ini dapat bertanding dengan sportifitas serta menunjukan kualitas permainannya, karena Popmal merupakan ajang untuk mencari bakat dan seleksi pemain guna persiapan Pra PON dan PON nanti.
“Selain pemain, para sporter juga harus menyikapi semua pertandingan dengan baik pula. Juara itu adalah target kita. Tapi dalam pertandingan, kalah-menang hal yang biasa, jadi jangan terlalu berlebihan eforia nya ketika menang, demikian juga yang kalah jangan kecil hati karena masih ada kesempatan yang lain,” harapnya.
Baca Juga: Dari Cabor Renang, Ambon Dominasi Putra, Malra Dominasi PutriHal ini kata Saidna perlu diingatkan, sebab futsal juga merupakan bagian dari olahraga sepak bola, sehingga banyak peminat pada cabor ini. Dengan demikian pihaknya berharap pada event kedepan, baik Popmal maupun pada event lainnya, ada cabor sepak bola yang diikut sertakan, karena sepak bola adalah cabor yang sangat digemari disetiap event.
“Kali ini mungkin ada hal yang dipertimbangkan, baik dari segi keamanan, tetapi juga soal keterbatasan anggaran, sehingga bisa dimaklumi itu. Tetapi ke depan, kita berharap. sepak bola juga diperhatikan dan diikut sertakan dalam ajang olahraga apapun,” usulnya. (S-25)
Tinggalkan Balasan