Sahubawa Serahkan Sejumlah Bantuan saat Kunker
MASOHI, Siwalimanews – Penjabat Bupati Kabupaten Maluku Tengah Rakib Sahubawa menyerahkan sejumlah bantuan kepada warga di Kecamatan Tehoru dan Telutih.
Bantuan yang diberikan berupa bantuan jalan usaha tani kepada 4 kelompok tani, pemberian bantuan untuk 10 anak stunting.
Dalam kunker itu juga dilakukan launching pelaksanaan program rumah layak huni Baznas yang ditandai dengan penyerahan branding spanduk kepada 3 orang mustahik masing-masing sebesar Rp 25 juta.
Kemudian penyerahan santunan dhuafa dan santunan kematian, penyaluran bantuan sembako untuk keluarga miskin, selain penyerahan sejumlah bantuan, dilakukan juga pelayanan administrasi kependudukan, pelayanan kesehatan, dan pelayanan KB MKJP.
Usai menyerahkan bantuan, Sahubawa berharap bantuan yang diberikannya dapat bermanfaat.
Baca Juga: Peringatan HUT TNI di Ambon Berlangsung MeriahBantuan tidak untuk dilihat besar kecilnya, namun sebagai wujud kepedulian pemerintah kepada warganya,” ujarnya.
Selain itu juga pemberian bantuan juga Ini merupakan tugas dari pemerintah daerah dan penyelenggara negara.
“Kami selaku pemerintah penyelenggara negara, bukan hanya membuat dan melaksanakan kebijakan, tetapi tugas utama adalah membuat masyarakat menikmati pelayanan, menikmati pembangunan dan hidup sejahtera demi mewujudkan Malteng yang maju dan terdepan” terangnya.
Sahubawa juga berharap kepada masyarakat yang berhak menerima berbagai bantuan untuk dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, dan juga dapat meringankan beban kebutuhan kedepan.
“Saya sangat berharap, bantuan yang disalurkan, agar nantinya dapat dimanfaatkan dengan sebaik mungkin, guna pemenuhan kebutuhan kedepan,” ingatnya.
Dengan bantuan ini lanjutnya dapat memberikan motivasi bagi seluruh masyarakat Kecamatan Tehoru dan Telutih untuk selalu bersemangat dan tetap produktif membangun ketahanan ekonomi dan kesejahteraan keluarga. (S-18)
Tinggalkan Balasan