AMBON, Siwalimanews – Wujud kepedulian terhadap sesama ditengah pandemic Covid-19 lewat penyaluran bantuan kembali ditunjukan Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease.

Tak hanya bantuan untuk masyarakat Maluku, kali ini Polresta juga menyalurkan bantuan sosial kepada  mahasiswa asal Papua dan Papua Barat yang sementara menjalani pendidikan di Universitas Pattimura Ambon.

Bantuan yang diberikan berupa 250 kg beras yang diserahkan oleh Kabag Sumda Polresta Ambon, Kompol Isack Risambessy kepada kordinator mahasiswa Papua Papua Barat Erwin Abisai.

“Seperti kita ketahui selama pandemic, saudara saudara kita dari Papua-Papua Barat tidak dapat kembali ke daerah asal, nah melalui bantuan beras dari pak Kapolri Jendral Idham Azis, kita salurkan ke meraka sebanyak  250 kg,” jelas Kasubag Humas Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, Ipda Titan Firmansyah.

Firmansyah berharap bantuan yang disalurkan setidaknya dapat meringkan beban para mahasiswa dalam memenuhi kebutuhan mereka ditengah pandemic Covid-19.(S-45)

Baca Juga: DPRD dan 4 RS Swasta Bahas Masalah Penolakan Pasien