PKB Diharapkan Beri Kontribusi bagi Program Bangga Kencana
AMBON, Siwalimanews – Kinerja penyuluh keluarga berencana dan penyuluh lapangan keluarga berencana (PKB/PLKB) diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi keberhasilan program Bangga Kencana di Maluku.
Harapan ini disampaikan Kepala Perwakilan BKKBN Maluku, Sarles Brabar dalam sambutannya saat membuka acara penilaian, pembinaan dan evaluasi kinerja PKB/PLKB di Provinsi Maluku yang dipusatkan di aula BKKBN Maluku, Selasa (8/3).
Srales mengaku, kehadiran PKB/PLKB sebagai ujung tombak pelaksanaan program Bangga Kencana di lapangan, dapat memberikan hasil yang memuaskan bagi kabupaten/kota masing-masing, dan terlebih kepada Provinsi Maluku.
“PKB/PLKB sebagai ujung tombak di lapangan dalam pelaksanaan program ini,” ucap Sarles.
Dijelaskan, Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting, yang mana BKKBN ditunjuk sebagai Ketua Pelaksanan Percepatan Penurunan Stunting.
Baca Juga: Program Kemandirian Jadi Penentu Keberhasilan Pembinaan NapiOlehnya itu tenaga PKB/PLKB di lapangan perlu berkoordinasi dengan lintas sektor terkait, bahkan harus bekerja lebih ekstra lagi dalam upaya penurunan stunting berbasis keluarga, dengan dibentuknya tim pendamping keluarga (TPK) di setiap desa/keluarhan di Maluku
“Besar harapan kami, dengan kehadiran Bpk/Ibu sebagai ujung tombak pelaksanaan program ini ditingkat lapangan dapat memberikan hasil yang memuaskan kepada kabupaten/kota masing-masing dan terlebih kepada Provinsi Maluku yang sama-sama kita cintai ini,” harapnya. (S-21)
Tinggalkan Balasan